KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asahimas Flat Glass Tbk akan memperbesar kapasitas produksi meski harga gas sedang melambung. Kapasitas produksi perusahaan kaca ini sebesar 630.000 ton di tahun ini. Targetnya kapasitas produksi meningkat menjadi 720.000 ton di 2019. Rencana peningkatan produksi ini akan didapat dari hasil produksi pabrik baru di Cikampek, Jawa Barat yang saat ini masih dalam tahap pembangunan. Pabrik anyar ini membutuhkan investasi senilai Rp 796,8 miliar. Kemajuan pembangunan pabrik ini baru 9%. Targetnya pabrik ini bisa beroperasi pada kuartal I-2019. Pabrik tersebut mengganti pabrik produksi kaca lembaran Asahimas di Ancol, Jakarta Utara yang ditutup. Pabrik berkapasitas 120.000 ton per tahun ini akan digantikan dengan pabrik baru tersebut yang berkapasitas nyaris dua kali lipat yakni 210.000 ton per tahun.
Progress pabrik baru Asahimas di Cikampek baru 9%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asahimas Flat Glass Tbk akan memperbesar kapasitas produksi meski harga gas sedang melambung. Kapasitas produksi perusahaan kaca ini sebesar 630.000 ton di tahun ini. Targetnya kapasitas produksi meningkat menjadi 720.000 ton di 2019. Rencana peningkatan produksi ini akan didapat dari hasil produksi pabrik baru di Cikampek, Jawa Barat yang saat ini masih dalam tahap pembangunan. Pabrik anyar ini membutuhkan investasi senilai Rp 796,8 miliar. Kemajuan pembangunan pabrik ini baru 9%. Targetnya pabrik ini bisa beroperasi pada kuartal I-2019. Pabrik tersebut mengganti pabrik produksi kaca lembaran Asahimas di Ancol, Jakarta Utara yang ditutup. Pabrik berkapasitas 120.000 ton per tahun ini akan digantikan dengan pabrik baru tersebut yang berkapasitas nyaris dua kali lipat yakni 210.000 ton per tahun.