Promo Cicilan 0% dengan Kartu Kredit BRI di Timberland, The North Face, dan Nike



KONTAN.CO.ID - Apakah lebih banyak bergerak dan berolahraga jadi resolusi Anda tahun ini? Jika ya, Anda tentu akan lebih semangat mencapai resolusi tersebut dengan pakaian olahraga atau kegiatan luar ruang yang nyaman dan trendy.

Bagi pemegang kartu debit dan kredit BRI (Bank Rakyat Indonesia), Anda bisa memanfaatkan promo yang berlangsung selama periode 25 Oktober 2023 hingga 30 September 2024 di jenama outdoor wear The North Face, Timberland, dan Nike.

The North Face dan Timberland memberikan diskon 10% untuk setiap transaksi minimal Rp1.000.000 dengan kartu debit dan kredit BRI. Selain itu, pengguna kartu kredit BRI juga bisa membayar dengan cicilan 0% masing-masing untuk tenor 3 bulan dengan minimal transaksi Rp1.000.000, tenor 6 bulan dengan minimal transaksi Rp2.000.000, dan tenor 12 bulan dengan minimal transaksi Rp3.000.000.


Adapun untuk promo BRI di Nike, pengguna kartu debit dan kredit BRI akan mendapatkan diskon 10% dengan transaksi minimal Rp2.000.000. Pemilik kartu kredit BRI juga bisa membayar dengan cicilan 0% tenor 3 bulan untuk minimal transaksi Rp3.000.000, tenor 6 bulan untuk minimal transaksi Rp4.000.000 dan tenor 12 bulan untuk minimal transaksi Rp6.000.000.

Sekarang Anda juga bisa bertransaksi dengan kartu kredit virtual BRI melalui super app BRImo. Kartu kredit virtual BRI merupakan fitur digital display yang memungkinkan pengguna aplikasi BRImo dapat mengakses informasi limit, saldo tagihan, nomor kartu, masa berlaku dan CVV kartu kredit BRI yang telah terdaftar di aplikasi BRImo.

Jika Anda memiliki kartu kredit BRI dan datanya sudah ditunggalisasi dengan rekening simpanan BRI, Anda bisa mengaktifkan kartu kredit virtual di BRImo. Pilih menu Kartu Kredit BRI, jika kartu kredit Anda sudah tertunggalisasi dengan rekening simpanan, kartu akan muncul otomatis. Pilih “klik detail” pada kartu tersebut.

Pada laman Info Kartu, kliklik tombol “Aktivasi” untuk melanjutkan proses registrasi. Kemudian klik tombol “setuju” pada informasi syarat dan ketentuan. Masukkan masa berlaku kartu kredit dan tanggal lahir Anda, setelah itu klik tombol “aktivasi”.

Kode OTP akan dikirimkan secara otomatis melalui metode SMS ke nomor handphone Anda yang terdaftar di BRI. Masukkan kode OTP untuk melanjutkan proses registrasi. Setelah proses aktivasi berhasil, Anda dapat mengakses fitur digital display Virtual Credit Card, serta menjadikan Kartu Kredit BRI sebagai sumber dana untuk transaksi QRIS.

Setelah aktivasi, Anda bisa mengakses informasi limit, saldo tagihan, nomor kartu, masa berlaku dan CVV kartu kredit BRI di BRImo. Fitur ini akan mempermudah transaksi yang Anda lakukan di merchant online.

Untuk menjaga keamanannya, informasi kartu kredit virtual berupa nomor kartu dan CVV hanya bisa diakses setelah Anda memasukkan PIN. Tampilan informasi tersebut juga tidak bisa di-capture melalui smartphone.

Selain untuk transaksi online, kartu kredit virtual BRI juga bisa menjadi sumber dana untuk transaksi QRIS lewat BRImo. Caranya, Anda tinggal memindai kode QR yang diberikan merchant lalu pilih sumber dana pada kotak nomor rekening. Pilih kartu kredit sebagai sumber dana, kemudian masukkan nominal pembayaran dan pilih OK.

Lakukan konfirmasi dan dan pilih OK untuk melanjutkan proses transaksi. Setelah itu, masukkan 6 digit PIN. Jika transaksi berhasil, bukti pembayaran akan langsung muncul di BRImo.

Apabila kartu kredit BRI Anda belum otomatis terdaftar di aplikasi BRImo, Anda dapat menghubungi Contact BRI 1500017 untuk mengajukan permohonan dilakukannya tunggalisasi data kartu kredit dan CIF rekening simpanan.

Selain itu, kartu kredit yang belum dapat didaftarkan di aplikasi BRImo adalah kartu kredit jenis Corporate Card BRI dan Kartu Kredit Co-Branding dengan model bisnis In Apps seperti: Traveloka Paylater Card, OVO U Card, Tokopedia Card, Kartu Emas Pegadaian, Co-Branding BTN, dan Paper Card serta kartu kredit co-branding in apps yang akan diterbitkan kemudian.

Untuk informasi promo kartu kredit BRI lainnya, kunjungi laman bri.co.id, atau hubungi Sabrina di Whatsapp 0812 12 14017 dan Contact BRI 1500017.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wendi Setiyo