KONTAN.CO.ID - Kementerian Perindustrian (Kemperin) gencar mempromosikan potensi investasi kawasan industri Indonesia di luar Jawa kepada sejumlah investor di luar negeri. Salah satu negara potensial yang dilirik Indonesia adalah investor dari Jepang. Ada tiga kawasan industri yang dipromosikan yakni Sriwijaya Central Business District (Sriwijaya CBD), Kemingking Jambi dan Palu Sulawesi. Menurut Direktur Jenderal Pengembangan Perwilayahan Industri (PPI) Kemenperi Imam Haryono, tiga kawasan industri yang tengah dibangun ini sangat prospektif untuk investor. Apalagi, ketiganya terletak di lokasi yang strategis serta didukung fasilitas infrastruktur yang memadai, termasuk sumber daya alam dan energi yang dibutuhkan oleh industri.
Promosi kawasan industri luar Jawa di Jepang
KONTAN.CO.ID - Kementerian Perindustrian (Kemperin) gencar mempromosikan potensi investasi kawasan industri Indonesia di luar Jawa kepada sejumlah investor di luar negeri. Salah satu negara potensial yang dilirik Indonesia adalah investor dari Jepang. Ada tiga kawasan industri yang dipromosikan yakni Sriwijaya Central Business District (Sriwijaya CBD), Kemingking Jambi dan Palu Sulawesi. Menurut Direktur Jenderal Pengembangan Perwilayahan Industri (PPI) Kemenperi Imam Haryono, tiga kawasan industri yang tengah dibangun ini sangat prospektif untuk investor. Apalagi, ketiganya terletak di lokasi yang strategis serta didukung fasilitas infrastruktur yang memadai, termasuk sumber daya alam dan energi yang dibutuhkan oleh industri.