KONTAN.CO.ID - PropertyGuru Group Limited - induk usaha Rumah.com - perusahaan teknologi properti terkemuka di Asia Tenggara, mengumumkan laporan keuangan Perusahaan untuk kuartal kedua yang berakhir pada 30 Juni 2022. Perusahaan mencatatkan total pendapatan sebesar S$33,0 juta meningkat 44 persen secara tahunan dan diimbangi dengan pertumbuhan di semua pasar dan segmen bisnis. Hari V. Krishnan, Chief Executive Officer dan Managing Director, PropertyGuru, mengatakan bahwa hasil kuartal kedua dibangun di atas awal yang kuat untuk tahun ini. Strategi meningkatkan proposisi nilai pelanggan kami terbukti efektif, karena Perusahaan melihat laba atas investasi yang dilakukan selama beberapa tahun terakhir. "Kuartal kedua memperlihatkan kami memberikan lebih banyak perangkat dan fitur yang semakin meningkatkan pengalaman pelanggan seiring dengan percepatan inovasi internal kami. Ke depan, kami berharap dapat memanfaatkan peluang organik dan anorganik untuk lebih memperluas solusi kelas dunia kami kepada pelanggan. Bahkan dengan kekuatan bisnis kami yang berkembang, kami tetap waspada terhadap potensi tantangan pasar dari kenaikan inflasi dan suku bunga dan hambatan makro global lainnya," jelas Hari.
PropertyGuru, Induk Usaha Rumah.com Meraih Pendapatan SGD 33,0 juta Kuartal II 2022
KONTAN.CO.ID - PropertyGuru Group Limited - induk usaha Rumah.com - perusahaan teknologi properti terkemuka di Asia Tenggara, mengumumkan laporan keuangan Perusahaan untuk kuartal kedua yang berakhir pada 30 Juni 2022. Perusahaan mencatatkan total pendapatan sebesar S$33,0 juta meningkat 44 persen secara tahunan dan diimbangi dengan pertumbuhan di semua pasar dan segmen bisnis. Hari V. Krishnan, Chief Executive Officer dan Managing Director, PropertyGuru, mengatakan bahwa hasil kuartal kedua dibangun di atas awal yang kuat untuk tahun ini. Strategi meningkatkan proposisi nilai pelanggan kami terbukti efektif, karena Perusahaan melihat laba atas investasi yang dilakukan selama beberapa tahun terakhir. "Kuartal kedua memperlihatkan kami memberikan lebih banyak perangkat dan fitur yang semakin meningkatkan pengalaman pelanggan seiring dengan percepatan inovasi internal kami. Ke depan, kami berharap dapat memanfaatkan peluang organik dan anorganik untuk lebih memperluas solusi kelas dunia kami kepada pelanggan. Bahkan dengan kekuatan bisnis kami yang berkembang, kami tetap waspada terhadap potensi tantangan pasar dari kenaikan inflasi dan suku bunga dan hambatan makro global lainnya," jelas Hari.