KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut beberapa Badan Usaha Milik Negara (BUMN) masih dalam proses untuk segera go public. Salah satunya adalah PT Pertamina Geothermal Energy (PGE) Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK Inarno Djajadi berharap penawaran umum perdana alias initial public offering (IPO) BUMN akan ada di tahun ini. Dia juga berharap IPO PGE bisa terlaksana 2022 ini atau awal 2023. "Pertamina Geothermal Energy, juga masih dalam proses. Mudah-mudahan akhir tahun ini atau awal tahun depan," ucap Inarno dalam konferensi pers Prioritas Kebijakan dan Penguatan Pengawasan Pasar Modal, Jumat (14/10).
Proses IPO BUMN Masih Bergulir, Termasuk Pertamina Geothermal Energy
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut beberapa Badan Usaha Milik Negara (BUMN) masih dalam proses untuk segera go public. Salah satunya adalah PT Pertamina Geothermal Energy (PGE) Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK Inarno Djajadi berharap penawaran umum perdana alias initial public offering (IPO) BUMN akan ada di tahun ini. Dia juga berharap IPO PGE bisa terlaksana 2022 ini atau awal 2023. "Pertamina Geothermal Energy, juga masih dalam proses. Mudah-mudahan akhir tahun ini atau awal tahun depan," ucap Inarno dalam konferensi pers Prioritas Kebijakan dan Penguatan Pengawasan Pasar Modal, Jumat (14/10).