Prospek Cerah Pasar Saham, Momentum 2023 Melahirkan Momentum untuk 2024



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks S&P 500 menutup perdagangan 2023 pada Jumat (29/12) dengan meraih keuntungan tahunan lebih dari 24%. Indeks acuan ini juga berada di dekat rekor penutupan tertinggi pertama sekitar dua tahun.

Para analis pasar yang melacak tren historis mengatakan bahwa kinerja tahunan yang kuat untuk saham sering kali terbawa ke tahun berikutnya. Sebuah fenomena yang mereka kaitkan dengan faktor-faktor termasuk momentum dan fundamental yang solid.

"Apa yang terus kami harapkan adalah keuntungan yang solid untuk tahun depan," kata Adam Turnquist, chief technical strategist di LPL Financial melansir dari Reuters.


Baca Juga: Wall Street Lesu di Hari Terakhir 2023: Dow, S&P 500 dan Nasdaq Ditutup Melemah

"Mungkin kita akan mengalami sedikit rasa sakit jangka pendek, tetapi keuntungan jangka panjang pasti ada ketika kita melihat data."

Kinerja saham-saham telah membangun kekuatan pada tahun 2023, dengan S&P 500 naik 11% pada kuartal keempat saja. Hal ini dapat diterjemahkan menjadi kekuatan di tahun baru.

Data dari LPL Research sejak tahun 1950 menunjukkan bahwa tahun-tahun setelah kenaikan 20% atau lebih, S&P 500 naik rata-rata 10%.

Itu dibandingkan dengan rata-rata 9,3% imbal hasil tahunan. Tahun-tahun seperti itu juga lebih sering positif, dengan pasar mengakhiri tahun dengan kenaikan 80%, dibandingkan 73% secara keseluruhan.

"Momentum melahirkan momentum," kata Turnquist.

"Saya juga percaya bahwa tema-tema yang mampu mendorong pasar naik (setidaknya) 20% biasanya merupakan tren yang tahan lama dan bertahan lebih dari satu tahun kalender."

Baca Juga: Minim Sentimen, Harga Minyak Acuan Ditutup Melemah di Hari Terakhir 2023

LPL Research memiliki kisaran target akhir tahun 2024 untuk S&P 500 sebesar 4.850 hingga 4.950. LPL Research juga melihat potensi kenaikan di atas 5.000 jika suku bunga yang lebih rendah mendukung valuasi lebih tinggi, perusahaan-perusahaan mencapai pertumbuhan pendapatan dua digit, dan ekonomi Amerika Serikat (AS) terhindar dari resesi.

Sebagai informasi, Indeks terakhir berada di level 4.769,83.

Harapan investor akan adanya soft landing ekonomi akan mendapatkan ujian awal pada hari Jumat (5/1) mendatang, dengan dirilisnya laporan ketenagakerjaan bulanan AS.

Ryan Detrick, chief market strategist di Carson Group mencatat bahwa saham-saham telah mengalami kenaikan yang kuat setelah rebound dari penurunan tajam.

Sejak 1950, telah terjadi enam kali ketika S&P 500 rebound setidaknya 10% setelah jatuh 10% atau lebih pada tahun sebelumnya.

Detrick menunjukkan, setiap kali kenaikan indeks berlanjut untuk tahun kedua, dengan pengembalian rata-rata 11,7%. S&P 500 jatuh lebih dari 19% pada tahun 2022.

Baca Juga: Bursa Asia Mayoritas Menghijau pada Perdagangan Terakhir 2023, Jumat (29/12)

Detrick mencatat data tersebut sebagai bagian dari komentar baru-baru ini tentang mengapa 2024 "seharusnya menjadi tahun yang baik untuk kenaikan."

Sementara itu, Ed Clissold, chief US strategist di Ned Davis Research menyebutkan, mencapai rekor tertinggi bisa menjadi tanda bullish lainnya untuk saham. Sejak 1928, telah terjadi 14 kali jeda setidaknya satu tahun antara level tertinggi sepanjang masa S&P 500.

“S&P 500 kemudian naik rata-rata 14% per tahun setelah level tertinggi baru tercapai, naik 13 dari 14 kali,” kata Clissold.

Pengujian lebih lanjut atas kekuatan pasar akan segera tiba. Perusahaan-perusahaan AS mulai melaporkan hasil kuartal keempat dalam beberapa minggu ke depan.

Dengan investor mengantisipasi tahun yang jauh lebih kuat untuk pertumbuhan laba pada tahun 2024 setelah kenaikan tipis 3,1% pada laba tahun 2023, menurut estimasi LSEG terbaru.

Investor juga menunggu kesimpulan dari pertemuan kebijakan moneter pertama The Fed tahun ini pada akhir Januari.

Tujuannya untuk mengetahui apakah para pembuat kebijakan mengikuti poros dovish yang mereka isyaratkan pada akhir Desember, penurunan suku bunga sebesar 75 basis poin untuk tahun 2024.

Baca Juga: Ada 38 Saham yang Terancam Delisting dari Bursa, Berikut Daftarnya

Memang, tanda-tanda ekonomi mulai goyah setelah kenaikan suku bunga The Fed sebesar 525 basis poin sejak 2022 dapat menghambat momentum untuk saham.

Di sisi lain, inflasi yang meningkat pada tahun 2024 dapat menunda penurunan suku bunga yang diharapkan, membuat harapan pasar akan penurunan suku bunga menjadi tertunda.

"Sejarah adalah panduan yang bagus, tetapi tidak pernah menjadi injil dan saya pikir kita harus mengakui hal itu," kata Sam Stovall, chief investment strategist di CFRA.

Namun, data yang dilihat Stovall menandakan tahun 2024 yang solid, termasuk sejarah mengenai tahun pemilihan presiden.

S&P 500 telah naik sebanyak 14 kali pada tahun di mana seorang presiden berusaha untuk terpilih kembali, terlepas dari siapa yang menang, dengan total pengembalian rata-rata 15,5%, menurut Stovall.

"Pada dasarnya, semua indikator yang saya lihat menunjukkan tahun yang positif," kata Stovall

Baca Juga: Anomali Bursa Saham Indonesia

Momentum pun Menerpa IHSG

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup 2023 di zona merah, terkoreksi 0,43% ke level 7.272,79. Meski demikian, IHSG tercatat menguat 6,61% secara year to date (YtD).

Dalam sebulan terakhir saja, IHSG mencatat penguatan 2,71%. Analis memprediksikan IHSG akan bertumbuh lebih baik di 2024.

Analis KGI Sekuritas Rovandi mengatakan, potensi kenaikan IHSG di tahun 2024 akan lebih baik dibandingkan dengan tahun ini. Penguatan IHSG tahun depan didukung oleh sejumlah faktor.

"Pertama, pertumbuhan ekonomi global akan mencapai rata-rata 2,5% lebih tinggi dari tahun 2023 walau belum setinggi masa sebelum pandemi," ungkap Rovandi dalam riset, Rabu (27/12).

Baca Juga: Kapitalisasi Pasar BEI Melonjak 23%, Investor Domestik Mendominasi Transaksi Bursa

Kedua, adanya pelemahan harga komoditas akan menyentuh level bottom sehingga berpotensi berbalik arah di tahun 2024.

Ketiga, BI rate dijanjikan tidak akan ada kenaikan sehingga investor dan pemilik perusahaan bisa memiliki strategi lebih awal.

Rovandi memprediksi IHSG akan meningkat hingga level 7.820 hingga setahun penuh 2024.

Untuk peningkatan tersebut, Rovandi menilai sektor-sektor yang berkontribusi mendorong IHSG di tahun depan yaitu, sektor industri dasar dengan saham seperti ANTM, INCO, DKFT, IFSH, MDKA, MBMA, dan NCKL.

Di sektor energi, yaitu saham KKGI, TOBA, dan INDY. Dari sektor teknologi, yaitu saham GOTO, NFCX, dan MCAS. Terakhir, sektor konsumer non primer yaitu saham AUTO dan DRMA.

Baca Juga: 30 Perusahaan Bakal IPO Tahun Depan, 8 Calon Emiten Offering Awal Januari

"Semua saham yang kami rekomendasikan di tahun 2024 ini diusung dalam tema nikel dan efeknya. Di mana di sektor nikel terbagi menjadi tiga bagian, yaitu bagian bahan baku produk EV, baterai dan sepada/motor listrik, dan komponen," tutur Rovandi.

Karena, menurutnya di tahun depan semua saham di sektor yang ia sebutkan akan berpotensi mengalami kenaikan. Terutama di sektor bagian bahan baku.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto