Protein kedelai bisa menurunkan kolesterol jahat secara signifikan, benarkah?



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kedelai mengandung protein yang baik untuk kesehatan. Hasil penelitian menyebutkan, protein kedelai bisa menurunkan kolesterol jahat secara signifikan.  

Belakangan protein berbasis kedelai sedang populer di dunia kesehatan. Bahkan, protein kedelai dijadikan alternatif  protein vegan yang sehat. 

Baca Juga: Awas! Ini minuman dan makanan yang bisa membuat asam urat naik lagi


Mengutip dari NDTV, temuan studi terbaru yang diterbitkan dalam Journal of Nutrition menyatakan protein kedelai bisa menurunkan kolesterol dengan jumlah yang kecil namun siginifikan.

Dalam penelitian tersebut, para ilmuwan memeriksa 41 percobaan dan efek protein pada kolesterol LDL alias kolesterol jahat, karena jumlahnya yang tinggi menyebabkan penumpukan kolesterol di arteri. 

Sekedar info, total penelitian ada 43 yang memberikan data tentang kolesterol total yang mencerminkan jumlah keseluruhan kolesterol dalam darah. 

Temuan mengungkapkan protein kedelai bisa menurunkan kolesterol jahat 3 %-4 % pada orang dewasa. 

"Ketika seseorang menambahkan perpindahan lemak jenuh tinggi dan daging kaya kolesterol ke dalam makanan yang mengandung kedelai, pengurangan kolesterol bisa lebih besar. Data yang ada dan analisis kami menunjukkan bahwa protein kedelai berkontribusi pada kesehatan jantung," kata Dr. David. Jenkins, penulis utama studi tersebut. 

Baca Juga: 7 Gejala gula darah tinggi yang tidak boleh Anda sepelekan

Selanjutnya: 4 Minuman segar yang efektif menghilangkan lemak dan menurunkan berat badan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati