KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk operasional tahun 2018, PT Provident Agro Tbk (PALM) menyiapkan anggaran belanja modal sebesar Rp 80 miliar. Anggaran ini rencananya akan digunakan untuk penanaman ulang kelapa sawit di Sumatra Barat dan melakukan kajian diversifikasi bisnis. "Capex tahun ini digunakan untuk replanting beberapa tanaman yang sudah tua umurnya," jelas Sekretaris Perusahaan PALM Devon Antonio Ridwan usai paparan publik emiten di Hotel JS Luwana, Senin (4/6). Menurutnya, penanaman ulang kelapa sawit bakal dilakukan di Sumatra Barat dimana pada periode tahun sebelumnya telah dilakukan replanting untuk lahan seluas 500 hektare. Adapun target tahun ini adalah melakukan penanaman ulang kelapa sawit seluas 500 hektare yang kedua.
Provident Agro (PALM) siapkan capex Rp 80 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk operasional tahun 2018, PT Provident Agro Tbk (PALM) menyiapkan anggaran belanja modal sebesar Rp 80 miliar. Anggaran ini rencananya akan digunakan untuk penanaman ulang kelapa sawit di Sumatra Barat dan melakukan kajian diversifikasi bisnis. "Capex tahun ini digunakan untuk replanting beberapa tanaman yang sudah tua umurnya," jelas Sekretaris Perusahaan PALM Devon Antonio Ridwan usai paparan publik emiten di Hotel JS Luwana, Senin (4/6). Menurutnya, penanaman ulang kelapa sawit bakal dilakukan di Sumatra Barat dimana pada periode tahun sebelumnya telah dilakukan replanting untuk lahan seluas 500 hektare. Adapun target tahun ini adalah melakukan penanaman ulang kelapa sawit seluas 500 hektare yang kedua.