KONTAN.CO.ID - Pembangunan proyek-proyek infrastruktur pendukung perhelatan Asian Games terus digarap. Pembangunan di dua lokasi yakni di Palembang maupun Jakarta. Pesta perhelatan olahraga tersebut akan digelar pada 18 Agustus 2018. Artinya, hanya tersisa satu tahun lagi untuk menyelesaikan proyek-proyek tersebut. Shastia Hadiarti, Sekretaris Perusahaan PT Waskita Karya Tbk (WSKT) mengungkapkan, kemajuan pembangunan fisik kereta ringan atau LRT Palembang sudah mencapai 51% hingga awal Agustus 2017. Waskita optimistis proyek tersebut bisa rampung sesuai target kontrak Juni 2018. WSKT merupakan kontraktor yang ditugaskan pemerintah untuk menggarap pembangunan LRT Palembang. Proyek ini seluruhnya dibiayai dari dana Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) sebesar Rp 10,9 triliun.
Proyek infrastruktur Asian Games bisa tepat waktu
KONTAN.CO.ID - Pembangunan proyek-proyek infrastruktur pendukung perhelatan Asian Games terus digarap. Pembangunan di dua lokasi yakni di Palembang maupun Jakarta. Pesta perhelatan olahraga tersebut akan digelar pada 18 Agustus 2018. Artinya, hanya tersisa satu tahun lagi untuk menyelesaikan proyek-proyek tersebut. Shastia Hadiarti, Sekretaris Perusahaan PT Waskita Karya Tbk (WSKT) mengungkapkan, kemajuan pembangunan fisik kereta ringan atau LRT Palembang sudah mencapai 51% hingga awal Agustus 2017. Waskita optimistis proyek tersebut bisa rampung sesuai target kontrak Juni 2018. WSKT merupakan kontraktor yang ditugaskan pemerintah untuk menggarap pembangunan LRT Palembang. Proyek ini seluruhnya dibiayai dari dana Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) sebesar Rp 10,9 triliun.