KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Beberapa proyek pembangunan infrastruktur baik darat, laut dan udara yang rampung pada tahun ini bakal membuat manajemen stok peritel lebih baik pada tahun ini. Selain mempercepat alur distribusi barang, proyek infrastruktur ini akan mempermudah peritel untuk menghitung manajemen stok. Setijadi, Chairman Supply Chain Indonesia menjelaskan adanya Tol Trans Jawa dan Trans Sumatera akan mempermudah pelaku ritel untuk melakukan manajemen stok. Namun hal ini harus diukur karena menjelang lebaran biasanya ada aturan yang membatasi pergerakan truk pengangkut logistik di beberapa ruas jalan. “Biasanya untuk perusahaan itu memang melakukan pengiriman produk-produk yang akan dijual melalui peritel sebelum puasa. Itu mereka sudah kirim-kirim barang, termasuk untuk menjangkau antar pulau,” ujarnya kepada KONTAN, Senin (25/3).
Proyek infrastruktur bikin manajemen stok peritel lebih baik
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Beberapa proyek pembangunan infrastruktur baik darat, laut dan udara yang rampung pada tahun ini bakal membuat manajemen stok peritel lebih baik pada tahun ini. Selain mempercepat alur distribusi barang, proyek infrastruktur ini akan mempermudah peritel untuk menghitung manajemen stok. Setijadi, Chairman Supply Chain Indonesia menjelaskan adanya Tol Trans Jawa dan Trans Sumatera akan mempermudah pelaku ritel untuk melakukan manajemen stok. Namun hal ini harus diukur karena menjelang lebaran biasanya ada aturan yang membatasi pergerakan truk pengangkut logistik di beberapa ruas jalan. “Biasanya untuk perusahaan itu memang melakukan pengiriman produk-produk yang akan dijual melalui peritel sebelum puasa. Itu mereka sudah kirim-kirim barang, termasuk untuk menjangkau antar pulau,” ujarnya kepada KONTAN, Senin (25/3).