JAKARTA. PT Geo Dipa Energi berharap segera merampungkan pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Patuha Unit 1. PLTP berkapasitas 1x55 mega watt (MW) di Kabupaten Bandung, Jawa Barat ini membutuhkan investasi sebesar US$ 144 juta. Dadang Syarif, Sekretaris Perusahaan Geo Dipa Energi, mengatakan, peletakan batu pertama pembangunan PLTP telah dilakukan pada Rabu (23/5). "Geo Dipa Energi telah mempercayakan pembangunan PLTP Patuha I kepada konsorsium dengan nama besar dan reputasi internasional," kata Dadang dalam siaran pers yang diterima KONTAN, Jumat (25/5). Konsorsium yang mengerjakan proyek tersebut adalah Marubeni Corporation dan PT Matlamat Cakera Canggih. Dengan nama besar tersebut, Dadang berharap pekerjaan pembangunan PLTP bisa diselesaikan tepat waktu dengan mutu sesuai.
Proyek PLTP Patuha milik Geo Dipa beroperasi 2014
JAKARTA. PT Geo Dipa Energi berharap segera merampungkan pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Patuha Unit 1. PLTP berkapasitas 1x55 mega watt (MW) di Kabupaten Bandung, Jawa Barat ini membutuhkan investasi sebesar US$ 144 juta. Dadang Syarif, Sekretaris Perusahaan Geo Dipa Energi, mengatakan, peletakan batu pertama pembangunan PLTP telah dilakukan pada Rabu (23/5). "Geo Dipa Energi telah mempercayakan pembangunan PLTP Patuha I kepada konsorsium dengan nama besar dan reputasi internasional," kata Dadang dalam siaran pers yang diterima KONTAN, Jumat (25/5). Konsorsium yang mengerjakan proyek tersebut adalah Marubeni Corporation dan PT Matlamat Cakera Canggih. Dengan nama besar tersebut, Dadang berharap pekerjaan pembangunan PLTP bisa diselesaikan tepat waktu dengan mutu sesuai.