KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) mengungkapkan proyek Refinery Development Master Plan (RDMP) Balikpapan telah memenuhi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) mencapai 35%. Proyek RDMP Balikpapan merupakan proyek terbesar yang dikelola oleh anak perusahaan KPI, PT Kilang Pertamina Balikpapan (KPB) "Penggunaan produk dalam negeri pada proyek RDMP Balikpapan merupakan bentuk dukungan KPI untuk juga mengembangkan industri dalam negeri," kata Corporate Secretary KPI Hermansyah Y Nasroen dalam keterangan resmi, Sabtu (5/10). Hermansyah menjelaskan, proyek RDMP Balikpapan masuk proyek strategis nasional yang paling kompleks serta nilai investasi terbesar yang dikelola Pertamina saat ini dengan nilai investasi mencapai US$ 7,4 miliar. Penggunaan produk dalam negeri dalam proyek ini, menurut Hermansyah, tentunya akan memberikan multiplier efek bagi industri dalam negeri.
Proyek RDMP Kilang Pertamina Internasional (KPI) Capai TKDN 35%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) mengungkapkan proyek Refinery Development Master Plan (RDMP) Balikpapan telah memenuhi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) mencapai 35%. Proyek RDMP Balikpapan merupakan proyek terbesar yang dikelola oleh anak perusahaan KPI, PT Kilang Pertamina Balikpapan (KPB) "Penggunaan produk dalam negeri pada proyek RDMP Balikpapan merupakan bentuk dukungan KPI untuk juga mengembangkan industri dalam negeri," kata Corporate Secretary KPI Hermansyah Y Nasroen dalam keterangan resmi, Sabtu (5/10). Hermansyah menjelaskan, proyek RDMP Balikpapan masuk proyek strategis nasional yang paling kompleks serta nilai investasi terbesar yang dikelola Pertamina saat ini dengan nilai investasi mencapai US$ 7,4 miliar. Penggunaan produk dalam negeri dalam proyek ini, menurut Hermansyah, tentunya akan memberikan multiplier efek bagi industri dalam negeri.