JAKARTA. Bukan hanya pengembang swasta yang bisa menghindari imbas krisis keuangan global. Proyek Perusahaan pelat merah seperti Perusahaan Umum Perumahan Nasional (Perumnas) tetap jalan lantaran perbankan tetap menjamin kucuran kreditnya.Bahkan, tahun depan, Perumnas menargetkan bisa membangun rumah susun sewa milik (Rusunami) dan Rumah Sederhana Sehat (RSh) lebih banyak lagi. "Rencana bisnis Perumnas untuk tahun 2009 tetap akan berjalan normal," ujar Himawan Arief, Direktur Utama Perumnas, Senin (27/10).Tahun depan, Perumnas menargetkan pembangunan 12.000 unit rusunami maupun RSh. "Jumlah ini tumbuh sekitar 17% ketimbang target tahun 2008," ujar Himawan. Pada tahun ini, Perumnas menargetkan membangun 10.000 unit rusunami dan RSh.
Proyek Rusunami Perumnas Tetap Berjalan Meski Krisis
JAKARTA. Bukan hanya pengembang swasta yang bisa menghindari imbas krisis keuangan global. Proyek Perusahaan pelat merah seperti Perusahaan Umum Perumahan Nasional (Perumnas) tetap jalan lantaran perbankan tetap menjamin kucuran kreditnya.Bahkan, tahun depan, Perumnas menargetkan bisa membangun rumah susun sewa milik (Rusunami) dan Rumah Sederhana Sehat (RSh) lebih banyak lagi. "Rencana bisnis Perumnas untuk tahun 2009 tetap akan berjalan normal," ujar Himawan Arief, Direktur Utama Perumnas, Senin (27/10).Tahun depan, Perumnas menargetkan pembangunan 12.000 unit rusunami maupun RSh. "Jumlah ini tumbuh sekitar 17% ketimbang target tahun 2008," ujar Himawan. Pada tahun ini, Perumnas menargetkan membangun 10.000 unit rusunami dan RSh.