KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan pekan lalu dengan melemah 0,38% ke level 7.235,53 pada, Kamis (14/4). Pergerakan IHSG pekan ini dinilai akan dipengaruhi oleh beberapa rilis data ekonomi global. Analis Jasa Utama Capital Sekuritas, Cheryl Tanuwijaya, mencermati IHSG masih berada dalam pola kenaikan, bullish paralel channel. Pelaku pasar masih akan mengamati perkembangan konflik geopolitik Rusia dan Ukraina yang akan berpengaruh pada harga komoditas. Selain itu, pasar juga akan mencermati rilis data ekonomi baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Cheryl menjelaskan dari dalam negeri ada rilis neraca perdagangan yang diperkirakan masih surplus meski kenaikannya tidak sebesar dibandingkan bulan sebelumnya.
Proyeksi Analis Terhadap Pergerakan IHSG pada Perdagangan Senin (18/4)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan pekan lalu dengan melemah 0,38% ke level 7.235,53 pada, Kamis (14/4). Pergerakan IHSG pekan ini dinilai akan dipengaruhi oleh beberapa rilis data ekonomi global. Analis Jasa Utama Capital Sekuritas, Cheryl Tanuwijaya, mencermati IHSG masih berada dalam pola kenaikan, bullish paralel channel. Pelaku pasar masih akan mengamati perkembangan konflik geopolitik Rusia dan Ukraina yang akan berpengaruh pada harga komoditas. Selain itu, pasar juga akan mencermati rilis data ekonomi baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Cheryl menjelaskan dari dalam negeri ada rilis neraca perdagangan yang diperkirakan masih surplus meski kenaikannya tidak sebesar dibandingkan bulan sebelumnya.