KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) telah menurunkan suku bunga acuan sebesar 25 basis poin menjadi 6% di pertengahan September lalu. PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) menilai hal ini secara umum akan berdampak positif bagi seluruh kelas aset investasi. Chief Customer & Marketing Officer Prudential Indonesia Karin Zulkarnaen mengatakan bahwa secara historis, kelas aset pendapatan tetap atau obligasi akan menjadi kelas aset yang pertama menerima dampak positif dari penurunan suku bunga. Begitu pula dengan unitlink, dia menilai penurunan suku bunga BI Rate dan Fed Fund Rate berpotensi memberikan dampak positif pada unitlink berbasis obligasi. Karin menyebutkan, kinerja unitlink hingga akhir 2024 bergantung pada kondisi ekonomi global dan domestik.
Prudential: Penurunan Suku Bunga Berdampak Positif pada Unitlink Berbasis Obligasi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) telah menurunkan suku bunga acuan sebesar 25 basis poin menjadi 6% di pertengahan September lalu. PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) menilai hal ini secara umum akan berdampak positif bagi seluruh kelas aset investasi. Chief Customer & Marketing Officer Prudential Indonesia Karin Zulkarnaen mengatakan bahwa secara historis, kelas aset pendapatan tetap atau obligasi akan menjadi kelas aset yang pertama menerima dampak positif dari penurunan suku bunga. Begitu pula dengan unitlink, dia menilai penurunan suku bunga BI Rate dan Fed Fund Rate berpotensi memberikan dampak positif pada unitlink berbasis obligasi. Karin menyebutkan, kinerja unitlink hingga akhir 2024 bergantung pada kondisi ekonomi global dan domestik.