KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) memperkirakan, saat Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Jakarta diterapkan kembali, trafik data XL Axiata juga akan meningkat lagi. Meskipun begitu, kenaikannya diprediksi hampir sama dengan PSBB sebelumnya. Group Head Corporate Communication XL Axiata Tri Wahyuningsih mengatakan, selama pandemi Covid-19 berlangsung, terutama pada periode diberlakukannya kebijakan bekerja (WFH) dan belajar dari rumah (SFH), trafik layanan seluler XL Axiata sempat naik hingga 18% dari kondisi normal. Sementara itu, trafik layanan fiber to the home (FTTH) XL HOME meningkat sekitar 20% dari kondisi normal. "Untuk periode ke depan kami perkirakan tidak akan jauh berbeda meskipun kami juga tetap mempersiapkan kesiapan jaringan kami sekiranya terjadi lonjakan trafik lebih tinggi," ungkap perempuan yang akrab disapa Ayu saat dihubungi Kontan.co.id, Jumat (11/9).
PSBB Jakarta diterapkan lagi, trafik seluler XL Axiata (EXCL) diprediksi naik 18%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) memperkirakan, saat Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Jakarta diterapkan kembali, trafik data XL Axiata juga akan meningkat lagi. Meskipun begitu, kenaikannya diprediksi hampir sama dengan PSBB sebelumnya. Group Head Corporate Communication XL Axiata Tri Wahyuningsih mengatakan, selama pandemi Covid-19 berlangsung, terutama pada periode diberlakukannya kebijakan bekerja (WFH) dan belajar dari rumah (SFH), trafik layanan seluler XL Axiata sempat naik hingga 18% dari kondisi normal. Sementara itu, trafik layanan fiber to the home (FTTH) XL HOME meningkat sekitar 20% dari kondisi normal. "Untuk periode ke depan kami perkirakan tidak akan jauh berbeda meskipun kami juga tetap mempersiapkan kesiapan jaringan kami sekiranya terjadi lonjakan trafik lebih tinggi," ungkap perempuan yang akrab disapa Ayu saat dihubungi Kontan.co.id, Jumat (11/9).