KONTAN.CO.ID - Setelah gencar menjalankan program strategis transformasi total bertajuk “INTI Reborn” yang didukung penuh oleh pemegang saham, PT Industri Telekomunikasi Indonesia (Persero) (“PT INTI (Persero)”) sukses menutup tahun 2023 dengan mencatatkan overachiement terhadap Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP) Tahun 2023. “Alhamdulillah, inilah upaya kita untuk back on track yang telah terlihat. Salah satunya melalui overachieving Sales Konsolidasi tahun 2023 hingga 146% dari RKAP. Pencapaian ini juga dibarengi dengan year on year Sales Growth mencapai 63% dibanding capaian audited tahun 2022,” ungkap Senior Vice President Corporate Secretary PT INTI (Persero) Delvia Damayanti, Senin (08/01). PT INTI (Persero) tercatat telah mempertajam portofolio bisnis lima tahunan yang dirumuskan dalam sebuah program komprehensif bertajuk “INTI Reborn”. Selain restu dari pemegang saham, program strategis Perusahaan inipun secara agresif telah membukukan sejumlah capaian dari aspek transformasi finansial, manajemen sumber daya manusia, dan bisnis.
- Sentralisasi Aplikasi Surat Izin Mengemudi (SIM) Online Terpusat di Seluruh Indonesia dari Korps Lalu Lintas (Korlantas) Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) yang ditargetkan siap Go Live pada awal tahun 2024. Aplikasi SIM Online ini akan diimplementasikan di seluruh lokasi Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah yang tersebar di 34 Provinsi dengan total area sebanyak 856 lokasi.
- Pembangunan dan Implementasi Alat Ukur Electromagnetic Compability (EMC) di Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BBPPT) yang digunakan untuk menjalankan aspek penilaian kesesuaian teknis (pengujian) Alat dan Perangkat Telekomunikasi yang wajib memenuhi kewajiban EMC.
- Pembangunan Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS) Wilayah Indonesia untuk 27 Provinsi, dengan sebaran total lokasi sekitar 10.468 titik. Pembangunan PJU-TS ini merupakan salah satu program Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) terkait aspek pengendalian penggunaan energi untuk memanfaatkan energi baru terbarukan (EBT).
- Produksi 1 juta chipset yang dialokasikan untuk dua bank BUMN terbesar di Indonesia.
- Penggarapan proyek bisnis Out Site Plant di wilayah Sumatera, Kalimantan, dan Jawa Barat dari tiga perusahaan BUMN dan swasta nasional, yang akan terus diperluas ke seluruh telecommunication company di Indonesia.
- “Top Configurating, Offering, Experience, Innovation 2023” dari Indonesia's Popular Digital Products Awards 2023.
- "Perusahaan BUMN Terbaik 2 Kategori Pengembangan Talenta dan SDM Unggul" dari 12th Anugerah BUMN dan Top Digital Innovation Awards 2023.
- "The Best CEO Inspiring Leader" dari 12th Anugerah BUMN dan Top Digital Innovation Awards 2023.
- "Popular Companies & Institutions" dari Indonesia Companies & Institutions Awards 2023.
- “The Best Commercial Reputation” dari 5th Anniversary Indonesia BUMN Awards 2023: Embracing 2024 and Beyond.
- “The Best of All of BUMN Director by Audience, Activity, Engagement untuk katagori Pimpinan BUMN” dari Keterbukaan Informasi Digital 5.0 KIP BUMN Awards 2023.
- “Stellar Workplace Recognition in Employee Commitment” dari Stellar Award 2023.
- “Stellar Workplace Recognition in Employee Satisfaction” dari Stellar Award 2023.
- “Platinum Winner Marketing Kategori Technology Enhancement Marketing Award” dari 11th BUMN Branding and Marketing Award 2023.
- “Platinum Winner Elevating Human Lives – Brand Evolution in the Industry 5.0 Era Kategori Brand Sensitivity to Stay Relevant in the Industry 5.0 Era” dari 11th BUMN Branding and Marketing Award 2023
- “The Best CMO Kategori Developing and Implementing e-Voting Technology in Local Election” dari 11th BUMN Branding and Marketing Award 2023.
- Badan Publik "Informatif" dari Anugerah Keterbukaan Informasi Publik. Penghargaan ini berhasil diperoleh selama tiga tahun berturut-turut.
- Financial Improvement by Focusing on Business Selection Acquired and Getting Additional Sources of Working Capital Financing.
- Subsidiaries Streamlining in accordance with the Parent Company's Management Direction.
- Digitalization and Automation
- Business Alignment with New Digital Product Portfolio
- Debts & Capital Restructuring
- Strategic Solutions pada segi Marketing, Operational, Human Capital, dan Financial.
- Perampingan struktur organisasi yang nantinya akan terklasifikasi menjadi kelompok business unit dan business enabler untuk memperkuat proses bisnis yang berjalan.
- Implementasi lanjutan Human Capital Transformation, terutama pada Right Sizing Program, meliputi Early Retirement Program (ERP) Tahap 2, Temporary Paid Leave Program, dan Employee Selections Program.