PT KAI disarankan akuisisi PPD dan Damri



JAKARTA. Dalam rangka perampingan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Menteri BUMN Dahlan Iskan mengusulkan agar PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengakuisisi dua BUMN transportasi, yakni Perusahaan Umum PPD dan Perum Damri pada tahun ini."Perum Damri dan Perum PPD sebaiknya diakuisisi oleh PT KAI tahun ini," saran Dahlan Iskan Jumat (2/3).Menurut Dahlan, usulan ini sejalan dengan keinginan pemerintah agar BUMN dapat saling sinergi. Di samping itu, ketiga perusahaan tersebut menjalankan bisnis utama yang sama, yakni transportasi darat. Dengan sinergi ini, ia mengharapkan perusahaan pelat merah dapat berkurang menjadi 115 BUMN pada 2012. Bahkan, dua tahun mendatang jumlah BUMN diperkirakan mencapai 80 BUMN.Kementerian BUMN menargetkan dalam waktu satu hingga dua bulan ke depan, jumlah BUMN berkurang 25 perusahaan.Berdasarkan catatan, Perum Damri menargetkan dapat mengantongi pendapatan sekitar Rp 600 miliar dengan laba bersih Rp 47 miliar pada 2011. Bahkan, Perum Damri sempat mengutarakan niatnya untuk mengambilalih Perum PPD dengan menawarkan dua skema, yakni merger horizontal dan membuat anak perusahaan.Rencana sinergi dengan beberapa perusahaan BUMN dikabarkan akan dilakukan menyusul pembuatan logo baru PT KAI. Pergantian logo diharapkan menjadi pemacu semangat baru bagi karyawan PT KAI untuk meningkatkan layanan jasa.Sugeng Priyono, Sekretaris Perusahaan PT KAI, menyatakan belum bisa memberikan komentar apa pun terkait rencana ini. "Sampai saat ini kami belum bisa memberikan komentar," ujarnya Minggu (4/3).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: