PT PP baru kantongi proyek Rp 382 miliar



JAKARTA. PT Pembangunan Perumahan Tbk (PTPP) terus berusaha mengejar perolehan kontrak baru tahun ini. Dari target kontrak baru yang dibidik sepanjang tahun 2015 sebesar Rp 27,5 triliun, pada pertengahan Februari ini perusahaan konstruksi pelat merah itu baru berhasil mengantongi Rp 382 miliar.
 
“Sampai minggu lalu, kontrak baru tahun 2015 sudah Rp 382 miliar,” kata Taufik Hidayat, Sekretaris Perusahaan PT Pembangunan Perumahan Tbk dalam pesan singkat kepada Kontan, Senin (16/1).
 
Namun, dia enggan untuk memperinci lebih lanjut kontrak proyek apa yang baru saja diperoleh tersebut. Taufik hanya mengatakan kontrak senilai Rp 382 miliar yang sudah digenggamnya itu berasal dari pihak swasta.
 
Pada tahun 2015, PT PP memang sengaja untuk membidik penambahan kontrak yang cukup tinggi dibanding target tahun 2014 kemarin. Jika di tahun lalu, ia hanya membidik perolehan kontrak baru pada kisaran Rp 22 triliun maka tak tanggung-tanggung kali ini jumlahnya ditingkatkan menjadi Rp 27,5 triliun.
 
Sedangkan dari kinerja keuangan, perseroan menargetkan bisa meningkatkan pendapatan pada angka Rp 19 triliun dan laba bersih pada angka Rp 730 miliar. Demi mengejar target, PT PP juga sudah mengalokasikan dana belanja modal sekitar Rp 1,8 triliun. Dana tersebut berasal dari kas internal, penerbitan obligasi, dan pinjaman perbankan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Ruisa Khoiriyah