JAKARTA. PT PP Properti Tbk menyelenggarakan pameran bertajuk PP Properti Fair di mall Kota Kasablanka, Jakarta. Pameran ini berlangsung mulai 23-27 November 2016. Dari ajang tersebut, anak usaha perusahaan pelat merah PTPP ini membidik transaksi sekitar Rp 80 miliar. Dalam pameran ini, PP Properti menawarkan 14 produk apartemen yang dilego mulai harga Rp 250 juta sampai Rp 1 miliar. Pameran properti ini merupakan salah satu langkah PP Properti untuk mengejar target marketing sales atau pra penjualan Rp 2,3 triliun-Rp 2,6 triliun di tahun ini. Selama sembilan bulan pertama 2016, PT PP sudah mengantongi marketing sales Rp 1,5 triliun. Taufik Hidayat, Direktur Utama PP Properti mengatakan, penyelenggaraan pameran adalah langkah perusahaan untuk mendekatkan diri kepada konsumen. " Selain pameran di Jakarta, kita juga melakukan hal yang sama di Surabaya, " katanya di Jakarta, Rabu (23/11).
PT PP bidik transaksi Rp 80 M di pameran properti
JAKARTA. PT PP Properti Tbk menyelenggarakan pameran bertajuk PP Properti Fair di mall Kota Kasablanka, Jakarta. Pameran ini berlangsung mulai 23-27 November 2016. Dari ajang tersebut, anak usaha perusahaan pelat merah PTPP ini membidik transaksi sekitar Rp 80 miliar. Dalam pameran ini, PP Properti menawarkan 14 produk apartemen yang dilego mulai harga Rp 250 juta sampai Rp 1 miliar. Pameran properti ini merupakan salah satu langkah PP Properti untuk mengejar target marketing sales atau pra penjualan Rp 2,3 triliun-Rp 2,6 triliun di tahun ini. Selama sembilan bulan pertama 2016, PT PP sudah mengantongi marketing sales Rp 1,5 triliun. Taufik Hidayat, Direktur Utama PP Properti mengatakan, penyelenggaraan pameran adalah langkah perusahaan untuk mendekatkan diri kepada konsumen. " Selain pameran di Jakarta, kita juga melakukan hal yang sama di Surabaya, " katanya di Jakarta, Rabu (23/11).