KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bukit Asam Tbk (PTBA) memutuskan akan membagikan dividen sebesar Rp 835 miliar. Jumlah ini setara 35% dari laba bersih tahun 2020 yang mencapai Rp 2,4 triliun. Keputusan ini diambil dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar di Jakarta, Senin (5/4). Mengutip RTI, struktur pemegang saham PTBA terdiri atas MIND ID sebesar 7,59 miliar saham, pemegang saham lainnya sebanyak 3,58 miliar, Negara Republik Indonesia sebanyak 5 saham, dan saham treasury sebanyak 336,59 juta, dengan total saham beredar sebanyak 11,52 miliar. Dengan demikian, jumlah dividen per saham PTBA tahun buku 2020 sebesar Rp 74,55 per saham. Per pukul 14.30, saham perusahaan pelat merah ini berada di level Rp 2.540. Dengan menggunakan asumsi harga terkini, maka dividen yield yang dihasilkan PTBA sebesar 2,93%.
PTBA akan bagikan dividen Rp 835 miliar, setara 35% dari laba bersih tahun 2020
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bukit Asam Tbk (PTBA) memutuskan akan membagikan dividen sebesar Rp 835 miliar. Jumlah ini setara 35% dari laba bersih tahun 2020 yang mencapai Rp 2,4 triliun. Keputusan ini diambil dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar di Jakarta, Senin (5/4). Mengutip RTI, struktur pemegang saham PTBA terdiri atas MIND ID sebesar 7,59 miliar saham, pemegang saham lainnya sebanyak 3,58 miliar, Negara Republik Indonesia sebanyak 5 saham, dan saham treasury sebanyak 336,59 juta, dengan total saham beredar sebanyak 11,52 miliar. Dengan demikian, jumlah dividen per saham PTBA tahun buku 2020 sebesar Rp 74,55 per saham. Per pukul 14.30, saham perusahaan pelat merah ini berada di level Rp 2.540. Dengan menggunakan asumsi harga terkini, maka dividen yield yang dihasilkan PTBA sebesar 2,93%.