JAKARTA. Guna memiliki kapasitas cadangan batubara yang besar, PT Bukit Asam Tbk (PTBA) mengincar potensi-potensi tambang baru. Emiten pelat merah ini akan mengincar lokasi yang berada di luar pulau Sumatera. Salah satu yang dibidik yakni Kalimantan. Arviyan Arifin Direktur Utama PTBA menyatakan lokasi tambang di Sumatera saat ini sudah cukup banyak. Kemungkinan, simpanan cadangan batubara sudah cukup besar. "Kami akan terus mencari, kalau di Sumatera sudah cukup banyak, deposit kami besar. Namun logistik di Sumatera sulit," terang Arviyan dalam press conference public expose Marathon di Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (8/8).
PTBA incar tambang Kalimantan berkapasitas besar
JAKARTA. Guna memiliki kapasitas cadangan batubara yang besar, PT Bukit Asam Tbk (PTBA) mengincar potensi-potensi tambang baru. Emiten pelat merah ini akan mengincar lokasi yang berada di luar pulau Sumatera. Salah satu yang dibidik yakni Kalimantan. Arviyan Arifin Direktur Utama PTBA menyatakan lokasi tambang di Sumatera saat ini sudah cukup banyak. Kemungkinan, simpanan cadangan batubara sudah cukup besar. "Kami akan terus mencari, kalau di Sumatera sudah cukup banyak, deposit kami besar. Namun logistik di Sumatera sulit," terang Arviyan dalam press conference public expose Marathon di Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (8/8).