JAKARTA. PT Perkebunan Nusantara (PTPN) X akan mengoperasikan pabrik bioetanol di Jawa Timur pada akhir tahun ini. Pabrik bioetanol berkapasitas produksi 33.000 kiloliter per tahun tersebut diharapkan bakal mampu mendongkrak pendapatan perusahaan pada 2014. Subiyono, Direktur Utama PTPN X mengatakan, pihaknya akan mengoperasikan pabrik yang berlokasi di Gempolkrep, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur tersebut pada Oktober 2013 akhir atau November 2013 awal. "Pada Juni 2013, pabrik sudah mulai beroperasi tapi tahap commisioning," katanya, Selasa (14/5). Pabrik bioetanol itu akan menjadi bagian yang terintegrasi dari pabrik gula (PG) milik PTPN X. "Sehingga kami memiliki bisnis dari hulu hingga hilir," tambah Subiyono.
PTPN X operasikan pabrik bioetanol akhir tahun ini
JAKARTA. PT Perkebunan Nusantara (PTPN) X akan mengoperasikan pabrik bioetanol di Jawa Timur pada akhir tahun ini. Pabrik bioetanol berkapasitas produksi 33.000 kiloliter per tahun tersebut diharapkan bakal mampu mendongkrak pendapatan perusahaan pada 2014. Subiyono, Direktur Utama PTPN X mengatakan, pihaknya akan mengoperasikan pabrik yang berlokasi di Gempolkrep, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur tersebut pada Oktober 2013 akhir atau November 2013 awal. "Pada Juni 2013, pabrik sudah mulai beroperasi tapi tahap commisioning," katanya, Selasa (14/5). Pabrik bioetanol itu akan menjadi bagian yang terintegrasi dari pabrik gula (PG) milik PTPN X. "Sehingga kami memiliki bisnis dari hulu hingga hilir," tambah Subiyono.