KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) membuka diri terhadap penawaran atas rencana divestasi anak perusahaannya PT Krakatau Tirta Industri (KTI). Salah satunya rencana akuisisi oleh PT PP Tbk (PTPP). "Kita membuka diri terhadap penawaran terbaik," jelas Direktur Utama KRAS Silmy Karim kepada Kontan.co.id, Kamis (22/8). Hanya saja Silmy enggan menjelaskan lebih lanjut mengenai rencana akuisisi PTPP. Yang jelas, dia telah melakukan perbincangan dengan beberapa peminat. Pada Juli 2019 lalu, KRAS memang mengumumkan rencana mereka untuk mendivestasikan aset non-inti (non-core assets) dan subsidiari. KRAS berencana membidik dana US$ 1 miliar yang akan digunakan untuk merestrukturisasi utangnya.
PTPP berencana akuisisi Krakatau Tirta, KRAS buka diri untuk penawaran terbaik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) membuka diri terhadap penawaran atas rencana divestasi anak perusahaannya PT Krakatau Tirta Industri (KTI). Salah satunya rencana akuisisi oleh PT PP Tbk (PTPP). "Kita membuka diri terhadap penawaran terbaik," jelas Direktur Utama KRAS Silmy Karim kepada Kontan.co.id, Kamis (22/8). Hanya saja Silmy enggan menjelaskan lebih lanjut mengenai rencana akuisisi PTPP. Yang jelas, dia telah melakukan perbincangan dengan beberapa peminat. Pada Juli 2019 lalu, KRAS memang mengumumkan rencana mereka untuk mendivestasikan aset non-inti (non-core assets) dan subsidiari. KRAS berencana membidik dana US$ 1 miliar yang akan digunakan untuk merestrukturisasi utangnya.