KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga Desember 2019, masih ada sekitar 32 calon emiten yang masuk dalam pipeline Bursa Efek Indonesia (BEI) untuk mencatatkan saham perdana di tahun ini. Terakhir kali, PT Asia Sejahtera Mina Tbk (AGAR) resmi melantai di BEI, Senin (2/12). Rabu (3/12), bertambah lagi calon amiten yang mengantre untuk initial public offering (IPO). Adalah PT Indonesia Fibreboard Industry Tbk yang telah didaftarkan ke dalam penitipan kolektif Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), sehingga jumlah calon emiten yang bersiap untuk melantai di bursa saham kini berjumlah 33 perusahaan. Calon emiten ini datang dari berbagai macam sektoral, mulai dari properti dan real estate, aneka industri, industri dasar dan kimia, keuangan, barang konsumsi hingga pertambangan.
Puluhan calon emiten mengantre masuk bursa, mana yang paling menarik?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga Desember 2019, masih ada sekitar 32 calon emiten yang masuk dalam pipeline Bursa Efek Indonesia (BEI) untuk mencatatkan saham perdana di tahun ini. Terakhir kali, PT Asia Sejahtera Mina Tbk (AGAR) resmi melantai di BEI, Senin (2/12). Rabu (3/12), bertambah lagi calon amiten yang mengantre untuk initial public offering (IPO). Adalah PT Indonesia Fibreboard Industry Tbk yang telah didaftarkan ke dalam penitipan kolektif Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), sehingga jumlah calon emiten yang bersiap untuk melantai di bursa saham kini berjumlah 33 perusahaan. Calon emiten ini datang dari berbagai macam sektoral, mulai dari properti dan real estate, aneka industri, industri dasar dan kimia, keuangan, barang konsumsi hingga pertambangan.