JAKARTA. PT Angkasa Pura II (Persero) memperkirakan pergerakan penumpang di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada puncak arus mudik H-3 hingga H-1 mencapai sedikitnya 185.000 penumpang per hari. Pada H-3 yang jatuh hari ini, pergerakan penumpang di bandara tersibuk di Indonesia itu diprediksi sebanyak 185.556 penumpang atau naik 10,44% dari H-3 tahun lalu, kemudian pada H-2 mencapai 189.172 penumpang atau naik 13,71% dari H-2 tahun lalu, dan pada H-3 sedikitnya 185.443 penumpang atau naik 14,63% dari H-1 tahun lalu. Total, pergerakan penumpang pada arus mudik dan arus balik di Bandara Internasional Soekarno-Hatta diperkirakan mencapai 2,84 juta penumpang atau meningkat 7,11% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.
Puncak arus mudik Soetta H-3 sampai H-1
JAKARTA. PT Angkasa Pura II (Persero) memperkirakan pergerakan penumpang di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada puncak arus mudik H-3 hingga H-1 mencapai sedikitnya 185.000 penumpang per hari. Pada H-3 yang jatuh hari ini, pergerakan penumpang di bandara tersibuk di Indonesia itu diprediksi sebanyak 185.556 penumpang atau naik 10,44% dari H-3 tahun lalu, kemudian pada H-2 mencapai 189.172 penumpang atau naik 13,71% dari H-2 tahun lalu, dan pada H-3 sedikitnya 185.443 penumpang atau naik 14,63% dari H-1 tahun lalu. Total, pergerakan penumpang pada arus mudik dan arus balik di Bandara Internasional Soekarno-Hatta diperkirakan mencapai 2,84 juta penumpang atau meningkat 7,11% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.