KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejalan dengan rencana pemindahan ibu kota negara ke dua kabupaten di Provinsi Kalimantan Timur, PT Wijaya Karya Tbk mempersiapkan diri dan mendukung rencana tersebut. “WIKA selalu siap untuk ambil bagian dalam mempersiapkan ibukota baru, termasuk di antaranya melalui mekanisme Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) dalam penyediaan Infrastruktur,” jelas Direktur Utama Wijaya Karya Tumiyana melalui keterangan tertulisnya, Rabu (28/8). Tumiyana juga menjelaskan kapasitas balance sheet WIKA saat ini juga cukup kuat untuk menopang rencana tersebut, di mana saat ini kemampuan capex spending mencapai Rp 20 triliun. "Dan akan terus meningkat setiap tahunnya," jelas dia.
Punya belanja modal Rp 20 triliun, Wijaya Karya (WIKA) siap bangun ibu kota baru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejalan dengan rencana pemindahan ibu kota negara ke dua kabupaten di Provinsi Kalimantan Timur, PT Wijaya Karya Tbk mempersiapkan diri dan mendukung rencana tersebut. “WIKA selalu siap untuk ambil bagian dalam mempersiapkan ibukota baru, termasuk di antaranya melalui mekanisme Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) dalam penyediaan Infrastruktur,” jelas Direktur Utama Wijaya Karya Tumiyana melalui keterangan tertulisnya, Rabu (28/8). Tumiyana juga menjelaskan kapasitas balance sheet WIKA saat ini juga cukup kuat untuk menopang rencana tersebut, di mana saat ini kemampuan capex spending mencapai Rp 20 triliun. "Dan akan terus meningkat setiap tahunnya," jelas dia.