KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menegaskan peringkat idAAA untuk PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF), Obligasi I/2016 Seri C dan Obligasi Berkelanjutan I/2019 dengan prospek stabil. Pefindo menyebut, kemampuan obligor untuk memenuhi komitmen keuangan jangka panjangnya dibandingkan obligor lain adalah superior. Terlebih, perusahaan memperoleh dukungan kuat dari pemegang saham. "Kemudian eksistensi yang kuat di pembiayaan infrastruktur, indikator likuiditas dan fleksibilitas keuangan yang sangat kuat, dan profil permodalan yang di atas rata-rata," kata Pefindo, Senin (5/10). Namun, peringkat tersebut dibatasi oleh profil pembiayaan yang terkonsentrasi, dan terbatasnya jumlah proyek infrastruktur yang feasible. Peringkat dapat turun jika dukungan induk menurunkan akibat kondisi keuangan dan bisnis perusahaan memburuk.
Punya prospek stabil, IIF raih peringkat idAAA dari Pefindo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menegaskan peringkat idAAA untuk PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF), Obligasi I/2016 Seri C dan Obligasi Berkelanjutan I/2019 dengan prospek stabil. Pefindo menyebut, kemampuan obligor untuk memenuhi komitmen keuangan jangka panjangnya dibandingkan obligor lain adalah superior. Terlebih, perusahaan memperoleh dukungan kuat dari pemegang saham. "Kemudian eksistensi yang kuat di pembiayaan infrastruktur, indikator likuiditas dan fleksibilitas keuangan yang sangat kuat, dan profil permodalan yang di atas rata-rata," kata Pefindo, Senin (5/10). Namun, peringkat tersebut dibatasi oleh profil pembiayaan yang terkonsentrasi, dan terbatasnya jumlah proyek infrastruktur yang feasible. Peringkat dapat turun jika dukungan induk menurunkan akibat kondisi keuangan dan bisnis perusahaan memburuk.