Punya tampilan baru, Honda Rebel dibanderol Rp 169,2 juta



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Astra Honda Motor (AHM) lakukan penyegaran terhadap Honda Rebel. Motor gede (moge) Honda yang sudah diluncurkan sejak tahun 2017 lalu ini kini hadir dengan warna dan beberapa fitur baru.

Pada sisi tampilan, moge yang memiliki tampilan motor custom ini kini hadir dengan warna baru Matte Jeans Blue Metalllic. Rangka tubular Honda Rebel yang menopang mesin pada tiga titik juga dirancang menjadi lebih ramping  untuk memberi kesan tampilan low rider.

Baca Juga: Dengan Rp 70 jutaan, bisa bawa pulang CR-V hingga BMW seken


Di sisi lain, panjang trail diatur pada 110 mm dengan 28° rake dengan garpu offset suspensi bersudut 30° yang dikombinasikan dengan jarak sumbu roda 1490mm, serta ketinggian 690mm jok rendah dan pijakan kaki tengah. Pengaturan ini bertujuan untuk menjaga  keseimbangan pengemudi.

Dari segi fitur, Honda Rebel juga dilengkapi panel meter digital dengan tampilan LCD negatif dan lampu latar berwarna biru yang bisa menampilkan perubahan perpindahan gigi. 

Tidak hanya itu, perpindahan gigi juga diklaim menjadi lebih mudah dengan adanya fitur Assist/Slipper Clutch.

Baca Juga: Pilihan SUV bekas seharga Rp 150 jutaan, bisa dapat Fortuner sampai Outlander Sport

Pada sisi dapur pacu, Honda Rebel ditenagai oleh mesin 471cc 8-valve, liquid-cooled parallel twin-cylinder yang diambil dari mesin Honda CBR500R yang sporty

Editor: Tendi Mahadi