KONTAN.CO.ID - MOSCOW. Pada akhir pekan lalu, Amerika Serikat dan para sekutunya memutuskan untuk menyerang Suriah. Serangan dilakukan atas pertimbangan bahwa ada sejumlah bukti yang menunjukkan Suriah menggunakan senjata kimia di negaranya. Menanggapi hal ini, Presiden Rusia Vladimir Putin berpendapat serangan negara-negara Barat tersebut melanggar Piagam PBB. Mengutip BBC, Putin juga bilang, jika negara-negara Barat terus melancarkan serangannya ke Rusia, maka dunia akan kacau. Hal tersebut dia ungkapkan saat berbicara melalui telepon dengan Presiden Iran Hassan Rouhani, pada Minggu (15/4).
Putin: Jika negara Barat terus serang Suriah, dunia akan kacau
KONTAN.CO.ID - MOSCOW. Pada akhir pekan lalu, Amerika Serikat dan para sekutunya memutuskan untuk menyerang Suriah. Serangan dilakukan atas pertimbangan bahwa ada sejumlah bukti yang menunjukkan Suriah menggunakan senjata kimia di negaranya. Menanggapi hal ini, Presiden Rusia Vladimir Putin berpendapat serangan negara-negara Barat tersebut melanggar Piagam PBB. Mengutip BBC, Putin juga bilang, jika negara-negara Barat terus melancarkan serangannya ke Rusia, maka dunia akan kacau. Hal tersebut dia ungkapkan saat berbicara melalui telepon dengan Presiden Iran Hassan Rouhani, pada Minggu (15/4).