Qantas modernisasi konten untuk biro perjalanan



KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Qantas mengembangkan model distribusinya dengan mengenalkan Qantas Channel. Ini merupakan cara maskapai memodernisasi cara biro perjalanan memesan tarif penerbangan dan menghadirkan pengalaman personal kepada pelanggan.

Qantas Channel merupakan bagian dari strategi digital yang lebih luas dalam meningkatkan sistem pemesanan Qantas, serta merupakan perjanjian baru antara maskapai penerbangan dengan mitra biro perjalanan. Berlaku mulai 1 Agustus 2019, layanan ini menjamin akses ke berbagai tarif penerbangan, produk, dan informasi Qantas bagi biro perjalanan.

Pengumuman tersebut dilakukan setelah peluncuran Qantas Distribution Platform (QDP) pada 2018, yang menjadikan maskapai nasional Australia tersebut sebagai pemimpin di wilayah Asia Pasifik dan mampu menghadirkan New Distribution Capability (NDC) IATA kepada maskapai penerbangan, mitra dagang, dan pelanggan.


“Lingkungan digital telah mengubah cara kami bekerja sama dengan mitra dagang kami, dan perpaduan teknologi baru dengan perjanjian baru ini akan mendukung kami dalam menghadirkan visi bagi pelanggan," ujar Vanessa Hudson, Chief Customer Officer Qantas dalam siaran pers, Kamis (7/2).

Nantinya biro perjalanan yang mendaftar ke Qantas Channel akan dapat menawarkan lebih banyak pilihan tarif penerbangan dan konten baru kepada pelanggan yang dapat ditemukan setelah mengaktifkan NDC di Qantas Distribution Platform, suatu hal yang tidak tersedia pada sistem pemesanan tidak langsung tradisional.

“Kami memahami keinginan pelanggan yang mengharapkan pengalaman yang makin personal, fleksibel, dan tanpa hambatan saat mereka memesan dari mana saja, melalui pemesanan langsung ataupun secara tidak langsung melalui perusahaan pengelola perjalanan, biro online, ataupun biro perjalanan setempat mereka,” lanjutnya.

Qantas juga dengan bangga mengumumkan kemitraan dengan Global Distribution System (GDS) terbesar Sabre, Amadeus, dan Travelport untuk menyediakan Qantas Channel bagi biro perjalanan di seluruh dunia, sekaligus juga bekerja sama dengan mitra GDS regional lainnya demi menghadirkan layanan tersebut.

Sebagian besar mitra biro perjalanan utama Qantas telah setuju untuk berpartisipasi dalam Qantas Channel secara global, termasuk Flight Centre, Helloworld, Corporate Travel Management, Carlson Wagonlit Travel, ATPI Voyager, CT Connections, Expedia Group, Egencia, Webjet, Consolidated Travel Group, Virtuoso, dan Express Travel Group. Qantas juga bekerja sama dengan biro perjalanan lainnya untuk mendaftarkan mereka dalam beberapa bulan ke depan.

Vanessa menambahkan bahwa Qantas Channel akan memberdayakan mitra dagang dalam mengakses produk Qantas yang paling menarik, serta dapat menghadirkan pengalaman personal yang disempurnakan bagi para pelanggan. Hal ini juga akan menjadi kabar baik bagi Frequent Flyer kami yang akan menerima hadiah dan pengakuan yang lebih besar, serta menantikan lebih banyak cara untuk mendapatkan dan menggunakan poin saat memesan melalui biro perjalanan ke depannya.

“Kami mengamati maskapai di seluruh dunia yang telah menerapkan model distribusi baru dan berdasarkan pengamatan tersebut, kami mengembangkan model dengan keyakinan bahwa kerja sama akan memberikan hasil terbaik bagi pelanggan dan mitra kami,” lanjutnya.

Pihaknya berupaya mendaftarkan sebagian besar mitra biro perjalanan miliknya ke Qantas Channel dalam beberapa bulan mendatang. Mulai 1 Agustus 2019, biro perjalanan yang tidak terdaftar di Qantas Channel akan memiliki kemungkinan dikenakan biaya saluran, serta tidak mendapatkan akses penuh terhadap daftar harga yang tersedia di jalur-jalur tidak langsung, maupun konten baru di Qantas Distribution Platform.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Azis Husaini