KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Qantas hari ini mengumumkan akan menambah jumlah kursi pada rute penerbangan antara Sydney dan Bali, serta menawarkan pilihan kursi lie-flat pada kelas Bisnis, untuk mendukung pertumbuhan jumlah wisatawan Australia ke Pulau Dewata. Mulai 31 Maret 2019, Qantas akan mengganti pesawat yang melayani rute Sydney – Denpasar (Bali) dari Boeing 737 menjadi Airbus A330, sehingga rute ini akan mampu menampung 650 kursi ekstra tiap minggunya. Tak hanya itu, penumpang kelas Bisnis juga akan dapat menikmati fitur lie-flat unggulan Qantas, yakni suite eksklusif yang dilengkapi kursi yang dapat direbahkan hingga posisi 180 derajat, dan inflight entertainment yang lebih mumpuni.
Qantas Terbangkan Airbus A330 layani rute Sydney-Bali
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Qantas hari ini mengumumkan akan menambah jumlah kursi pada rute penerbangan antara Sydney dan Bali, serta menawarkan pilihan kursi lie-flat pada kelas Bisnis, untuk mendukung pertumbuhan jumlah wisatawan Australia ke Pulau Dewata. Mulai 31 Maret 2019, Qantas akan mengganti pesawat yang melayani rute Sydney – Denpasar (Bali) dari Boeing 737 menjadi Airbus A330, sehingga rute ini akan mampu menampung 650 kursi ekstra tiap minggunya. Tak hanya itu, penumpang kelas Bisnis juga akan dapat menikmati fitur lie-flat unggulan Qantas, yakni suite eksklusif yang dilengkapi kursi yang dapat direbahkan hingga posisi 180 derajat, dan inflight entertainment yang lebih mumpuni.