KONTAN.CO.ID - DUBAI. Qatar hanya akan mengizinkan orang yang sudah divaksinasi Covid-19 secara penuh untuk menghadiri Piala Dunia tahun depan. Di sisi lain, menurut perdana menteri Qatar, saat ini pihaknya sedang dalam pembicaraan untuk mengamankan satu juta dosis vaksin Covid-19 jika upaya imunisasi global mengalami hambatan. Melansir Reuters, negara Teluk Arab itu menjadi tuan rumah turnamen bergengsi selama empat minggu pada November 2022. Presiden badan sepak bola global FIFA mengatakan pertandingan akan diadakan di stadion dengan jumlah penonton penuh. Perdana Menteri Qatar Sheikh Khalid bin Khalifa bin Abdulaziz Al Thani mengatakan kepada sejumlah media bahwa sementara sebagian besar negara diharapkan telah memvaksinasi warganya pada saat itu. Qatar masih mengambil langkah-langkah untuk memastikan acara berlangsung sukses.
Qatar: Hanya penggemar yang sudah divaksinasi Covid-19 yang boleh nonton Piala Dunia
KONTAN.CO.ID - DUBAI. Qatar hanya akan mengizinkan orang yang sudah divaksinasi Covid-19 secara penuh untuk menghadiri Piala Dunia tahun depan. Di sisi lain, menurut perdana menteri Qatar, saat ini pihaknya sedang dalam pembicaraan untuk mengamankan satu juta dosis vaksin Covid-19 jika upaya imunisasi global mengalami hambatan. Melansir Reuters, negara Teluk Arab itu menjadi tuan rumah turnamen bergengsi selama empat minggu pada November 2022. Presiden badan sepak bola global FIFA mengatakan pertandingan akan diadakan di stadion dengan jumlah penonton penuh. Perdana Menteri Qatar Sheikh Khalid bin Khalifa bin Abdulaziz Al Thani mengatakan kepada sejumlah media bahwa sementara sebagian besar negara diharapkan telah memvaksinasi warganya pada saat itu. Qatar masih mengambil langkah-langkah untuk memastikan acara berlangsung sukses.