SAN DIEGO. Angka Penjualan yang terus menurun membuat Qualcomm harus memberhentikan 15% karyawannya. Produsen cip ini juga akan mengurangi biaya US$ 1,4 miliar, termasuk gaji para eksekutif. Bila dihitung, Qualcomm menghentikan 4.700 karyawan dari total 31.300 karyawan yang ada. Steve Mollenkopf, CEO Qualcomm mengatakan perusahaan mereka memang mengalami pertumbuhan karyawan yang cukup pesat dalam kurun waktu terakhir. Pemberhentian para karyawan ini menurutnya dapat menjadi saat yang tepat untuk mengoptimalkan kinerja perusahaan. Rencana ini disampaikan setelah Qualcomm melaporkan keuangan kuartal ketiga mereka tahun ini. Qualcomm mengalami penjualan terburuk sejak 2009. Perusahaan yang berbasis di San Diego ini bahkan meramalkan, di kuartal keempat penjualan dan keuntungan yang akan diperoleh lebih sedikit dari perkiraan para analisis.
Qualcomm akan PHK 4.700 karyawan
SAN DIEGO. Angka Penjualan yang terus menurun membuat Qualcomm harus memberhentikan 15% karyawannya. Produsen cip ini juga akan mengurangi biaya US$ 1,4 miliar, termasuk gaji para eksekutif. Bila dihitung, Qualcomm menghentikan 4.700 karyawan dari total 31.300 karyawan yang ada. Steve Mollenkopf, CEO Qualcomm mengatakan perusahaan mereka memang mengalami pertumbuhan karyawan yang cukup pesat dalam kurun waktu terakhir. Pemberhentian para karyawan ini menurutnya dapat menjadi saat yang tepat untuk mengoptimalkan kinerja perusahaan. Rencana ini disampaikan setelah Qualcomm melaporkan keuangan kuartal ketiga mereka tahun ini. Qualcomm mengalami penjualan terburuk sejak 2009. Perusahaan yang berbasis di San Diego ini bahkan meramalkan, di kuartal keempat penjualan dan keuntungan yang akan diperoleh lebih sedikit dari perkiraan para analisis.