KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dua perusahaan pengembang PLTS berskala dunia yakni Quantum Power Asia dan ib vogt bersama Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau melakukan penandatanganan nota kesepahaman (Memorandum of Understanding – MoU) terkait rencana pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) terbesar di Indonesia. Bertempat di Kedutaan Besar Indonesia di Singapura, penandatanganan MoU mega proyek pembangunan PLTS senilai Rp 71,8 triliun atau lebih dari US$ 5 miliar ini disaksikan langsung oleh Duta Besar Indonesia untuk Singapura, Suryopratomo. Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad mengatakan dirinya menyambut baik kolaborasi pembangunan PLTS ini dengan pihak Quantum Power Asia dan ib vogt karena selain berdampak positif di bidang ekonomi, sesuai arahan Presiden Joko Widodo energi transisi menjadi agenda penting bagi Indonesia.
Quantum Power Asia dan ib vogt Bangun PLTS Senilai Rp 71,8 Triliun di Kepri
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dua perusahaan pengembang PLTS berskala dunia yakni Quantum Power Asia dan ib vogt bersama Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau melakukan penandatanganan nota kesepahaman (Memorandum of Understanding – MoU) terkait rencana pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) terbesar di Indonesia. Bertempat di Kedutaan Besar Indonesia di Singapura, penandatanganan MoU mega proyek pembangunan PLTS senilai Rp 71,8 triliun atau lebih dari US$ 5 miliar ini disaksikan langsung oleh Duta Besar Indonesia untuk Singapura, Suryopratomo. Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad mengatakan dirinya menyambut baik kolaborasi pembangunan PLTS ini dengan pihak Quantum Power Asia dan ib vogt karena selain berdampak positif di bidang ekonomi, sesuai arahan Presiden Joko Widodo energi transisi menjadi agenda penting bagi Indonesia.