JAKARTA. Memanfaatkan izin perluasan pembiayaan yang diberikan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sejak November 2014, perusahaan pembiayaan PT Radana Bhaskara Finance Tbk berencana mendiversifikasi lini usahanya dengan masuk ke pembiayaan multiguna. Mereka berharap, rencana tersebut dapat segera dieksekusi di tahun 2016. "Sedang kami jajaki. Paling lambat tahun depan launching (pembiayaan multiguna)," tutur Evy Indahwaty, Direktur Utama emiten berkode HDFA tersebut, Selasa (19/5). Ia menjelaskan, perseroan sedang mendalami dan melakukan penelitian secara cermat lini pembiayaan multiguna. Sehingga mereka juga belum mengetahui arah pembiayaan multiguna tersebut. Apakah bertujuan konsumtif atau produktif. Nantinya, lanjut Evy, jaminan pembiayaan multiguna bisa berbentuk rumah, motor, hingga mobil. Hal serupa juga diungkapkan oleh Nico Andoko, Direktur Marketing Radana. "Kami akan melakukan perluasan pembiayaan di luar mobil dan motor. Kami akan kaji multiguna," ujarnya.
Radana Finance masuk pembiayaan multiguna 2016
JAKARTA. Memanfaatkan izin perluasan pembiayaan yang diberikan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sejak November 2014, perusahaan pembiayaan PT Radana Bhaskara Finance Tbk berencana mendiversifikasi lini usahanya dengan masuk ke pembiayaan multiguna. Mereka berharap, rencana tersebut dapat segera dieksekusi di tahun 2016. "Sedang kami jajaki. Paling lambat tahun depan launching (pembiayaan multiguna)," tutur Evy Indahwaty, Direktur Utama emiten berkode HDFA tersebut, Selasa (19/5). Ia menjelaskan, perseroan sedang mendalami dan melakukan penelitian secara cermat lini pembiayaan multiguna. Sehingga mereka juga belum mengetahui arah pembiayaan multiguna tersebut. Apakah bertujuan konsumtif atau produktif. Nantinya, lanjut Evy, jaminan pembiayaan multiguna bisa berbentuk rumah, motor, hingga mobil. Hal serupa juga diungkapkan oleh Nico Andoko, Direktur Marketing Radana. "Kami akan melakukan perluasan pembiayaan di luar mobil dan motor. Kami akan kaji multiguna," ujarnya.