KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meski berstatus sebagai pendatang baru, BYD mampu menunjukkan performa penjualan mobil listrik yang mentereng di antara para kompetitornya. Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), BYD membukukan penjualan wholesales (pabrik ke dealer) mobil listrik sebanyak 11.910 unit hingga Agustus 2024. Padahal, BYD baru mencatatkan penjualan di Indonesia mulai bulan Juni lalu. BYD pun menempati peringkat 11 dalam pangsa pasar otomotif nasional. BYD menempel ketat merek asal China lainnya yaitu Wuling Motors yang ada di posisi 10.
Raih Penjualan Wholesale 11.910 Unit Hingga Agustus 2024, Begini Respons BYD
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meski berstatus sebagai pendatang baru, BYD mampu menunjukkan performa penjualan mobil listrik yang mentereng di antara para kompetitornya. Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), BYD membukukan penjualan wholesales (pabrik ke dealer) mobil listrik sebanyak 11.910 unit hingga Agustus 2024. Padahal, BYD baru mencatatkan penjualan di Indonesia mulai bulan Juni lalu. BYD pun menempati peringkat 11 dalam pangsa pasar otomotif nasional. BYD menempel ketat merek asal China lainnya yaitu Wuling Motors yang ada di posisi 10.