KONTAN.CO.ID - LONDON. Kapten Korea Selatan, Son Heung-min, dinobatkan sebagai Pesepakbola Terbaik di Asia untuk tahun 2020. Ini menjadi kali keempat secara berturut-turut, Son mendapatkan gelar tersebut. Penyerang Tottenham Hotspur ini memperoleh suara tertinggi yang berdasarkan pemungutan suara dari 51 juri. Untuk gelar kali ini, Son pun mencetak rekor selisih terbanyak setelah mendapatkan total skor 286 poin. Son unggul, 197 poin dari posisi kedua yang diisi oleh Sardar Azmoun yang kini bermain di Zenit St Petersburg. Sekitar 45 juri menempatkan Son pada peringkat pertama dalam pemungutan suara yang diselenggarakan oleh Titan Sports dan Fox Sports Asia.
Raih poin terbanyak, Son Heung-min dinobatkan jadi Pesepakbola Terbaik Asia 2020
KONTAN.CO.ID - LONDON. Kapten Korea Selatan, Son Heung-min, dinobatkan sebagai Pesepakbola Terbaik di Asia untuk tahun 2020. Ini menjadi kali keempat secara berturut-turut, Son mendapatkan gelar tersebut. Penyerang Tottenham Hotspur ini memperoleh suara tertinggi yang berdasarkan pemungutan suara dari 51 juri. Untuk gelar kali ini, Son pun mencetak rekor selisih terbanyak setelah mendapatkan total skor 286 poin. Son unggul, 197 poin dari posisi kedua yang diisi oleh Sardar Azmoun yang kini bermain di Zenit St Petersburg. Sekitar 45 juri menempatkan Son pada peringkat pertama dalam pemungutan suara yang diselenggarakan oleh Titan Sports dan Fox Sports Asia.