KONTAN.CO.ID - PT Rajawali Nusindo sebagai anak perusahaan ID FOOD Holding BUMN Pangan yang bergerak di bidang perdagangan dan distribusi baik food maupun non food bersama Badan Pangan Nasional, ID FOOD dan Pemerintah Provinsi menyalurkan 98.600 paket bantuan pangan untuk masyarakat di 4 Wilayah Indonesia. Keempat wilayah tersebut adalah Sumatera, Jawa Tengah, Kalimantan dan Papua yang terdiri dari 8 Provinsi dan 22 Kabupaten atau Kota. Direktur Utama PT Rajawali Nusindo Iskak Putra mengatakan bantuan pangan yang disalurkan dalam bentuk satu paket yang didistribusikan mulai 26 Oktober 2023 melalui PT Pos Indonesia dengan PT Rajawali Nusindo sebagai penyedia barang yang terdiri dari Kornet Kaleng 340 gram, Sarden Kaleng 155 gram, Garam Pack 250 gram, Bihun Jagung 320 gram dan Kacang Hijau 500 gram. Pemberian paket bantuan pangan nasional di 4 Wilayah Indonesia tersebut, berdasarkan data Percepatan Penyasaran Penghapusan Kemiskinan Ekstrem Nasional (P3KE). “Sejak 26 Oktober lalu hingga pertengahan November 2023 nanti, PT Rajawali Nusindo akan menyalurkan total sebanyak 98.600 paket di 4 Wilayah yaitu Wilayah Sumatera sebanyak 18.986 Paket, Wilayah Jawa sebanyak 64.024 Paket, Wilayah Kalimantan sebanyak 11.984 Paket dan Wilayah Papua sebanyak 3.606 paket” Ujar Iskak saat hadir dalam acara penyaluran bantuan pangan simbolik di Purworejo Jawa Tengah (1/11)
Rajawali Nusindo Salurkan 98.600 Paket Bantuan Pangan di 4 Wilayah Indonesia
KONTAN.CO.ID - PT Rajawali Nusindo sebagai anak perusahaan ID FOOD Holding BUMN Pangan yang bergerak di bidang perdagangan dan distribusi baik food maupun non food bersama Badan Pangan Nasional, ID FOOD dan Pemerintah Provinsi menyalurkan 98.600 paket bantuan pangan untuk masyarakat di 4 Wilayah Indonesia. Keempat wilayah tersebut adalah Sumatera, Jawa Tengah, Kalimantan dan Papua yang terdiri dari 8 Provinsi dan 22 Kabupaten atau Kota. Direktur Utama PT Rajawali Nusindo Iskak Putra mengatakan bantuan pangan yang disalurkan dalam bentuk satu paket yang didistribusikan mulai 26 Oktober 2023 melalui PT Pos Indonesia dengan PT Rajawali Nusindo sebagai penyedia barang yang terdiri dari Kornet Kaleng 340 gram, Sarden Kaleng 155 gram, Garam Pack 250 gram, Bihun Jagung 320 gram dan Kacang Hijau 500 gram. Pemberian paket bantuan pangan nasional di 4 Wilayah Indonesia tersebut, berdasarkan data Percepatan Penyasaran Penghapusan Kemiskinan Ekstrem Nasional (P3KE). “Sejak 26 Oktober lalu hingga pertengahan November 2023 nanti, PT Rajawali Nusindo akan menyalurkan total sebanyak 98.600 paket di 4 Wilayah yaitu Wilayah Sumatera sebanyak 18.986 Paket, Wilayah Jawa sebanyak 64.024 Paket, Wilayah Kalimantan sebanyak 11.984 Paket dan Wilayah Papua sebanyak 3.606 paket” Ujar Iskak saat hadir dalam acara penyaluran bantuan pangan simbolik di Purworejo Jawa Tengah (1/11)