Rajin olahraga bisa jadi cara mencegah virus corona



KONTAN.CO.ID - Meningkatkan aktivitas fisik atau rajin olahraga jadi salah satu hal cara mencegah berbagai jenis penyakit, tidak terkecuali infeksi virus corona. Dengan rajin olahraga, metabolisme tubuh menjadi lebih terkontrol sehingga risiko berbagai penyakit dapat Anda hindari.

Melansir Onlymyhealth.com, aktivitas fisik memiliki tingkat risiko infeksi Covid-19 yang lebih tinggi dari faktor lain. Misalnya, obesitas, penyakit tekanan darah tinggi, dan diabetes. Bahkan, hal itu dibuktikan pada penelitian yang dilakukan oleh University of California San Diego.

Hasil penelitian menunjukkan, pasien Covid-19 yang tidak aktif secara terus-menerus sebelum pandemi virus corona lebih banyak yang perlu dirawat di rumahsakit. Selain itu, para pasien yang terlibat dalam penelitian juga lebih membutuhkan perawatan ICU.


Mengutip dari Only My Health, Anda perlu melakukan olahraga dengan intensitas sedang selama 150 jam atau olaharaga dengan intensitas berat selama 75 menit. Ada banyak jenis olahraga yang bisa Anda jadikan pilihan, mulai yoga, lompat tali, sampai peregangan.

Baca Juga: Ingat! Vaksin Covid-19 bukan untuk pengobatan virus corona

Baca Juga: Cara membedakan gejala terinfeksi virus corona dengan sakit perut biasa

Selain itu, masih banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk menghindari infeksi Covid-19. Pertama, disiplin menerapkan protokol kesehatan. Hindari tempat-tempat yang didatangi oleh banyak orang, jaga jarak dengan orang lain, selalu pakai masker, dan rajin cuci tangan.

Mengonsumsi makanan bergizi juga penting untuk dilakukan agar sistem imun tubuh terjaga. Jika Anda ingin mengonsumsi suplemen tambahan, ada baiknya untuk berkonsultasi dulu dengan dokter supaya tak ada efek samping yang Anda alami.

Tidak berhenti sampai di situ, jangan tunda jadwal penyuntikan vaksin Covid-19. Semakin cepat mendapat suntikan vaksin, semakin cepat pula tubuh Anda lebih terlindungi dari infeksi Covid-19.

Jangan khawatir terhadap efek samping vaksin Covid-19 yang bisa terjadi karena kondisi tersebut merupakan hal yang wajar.

Selanjutnya: Waspada! Virus corona varian Delta menyebar di Indonesia, ini daftar wilayahnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News