JAKARTA. Emiten ritel, PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) terus berekspansi dengan menambah gerai-gerai baru. Ramayana menargetkan penjualan tahun ini mencapai Rp 8,51 triliun atau tumbuh 14,27% dari tahun 2012 lalu. Direktur Ramayana Setyadi Surya mengatakan, sepanjang tahun 2012, Ramayana membukukan omzet penjualan Rp 7,45 triliun. Dari total penjualan itu, Ramayana menargetkan laba bersih Rp 440 miliar. Setyadi mengungkapkan, pencapaian tahun ini masih berasal dari ekspansi dan penetrasi pasar Ramayana yang cukup tinggi. "Omzet kami tahun 2012 mencapai target," kata Setyadi, Selasa (5/2).
RALS menargetkan penjualan Rp 8,51 triliun
JAKARTA. Emiten ritel, PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) terus berekspansi dengan menambah gerai-gerai baru. Ramayana menargetkan penjualan tahun ini mencapai Rp 8,51 triliun atau tumbuh 14,27% dari tahun 2012 lalu. Direktur Ramayana Setyadi Surya mengatakan, sepanjang tahun 2012, Ramayana membukukan omzet penjualan Rp 7,45 triliun. Dari total penjualan itu, Ramayana menargetkan laba bersih Rp 440 miliar. Setyadi mengungkapkan, pencapaian tahun ini masih berasal dari ekspansi dan penetrasi pasar Ramayana yang cukup tinggi. "Omzet kami tahun 2012 mencapai target," kata Setyadi, Selasa (5/2).