JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meniadakan Malam Muda-Mudi atau Jakarta Night Festival (JNF) yang biasa terselenggara di malam hari ulang tahun Jakarta. Basuki mengatakan, semua panggung hiburan yang biasanya tersebar di Malam Muda-mudi terakomodasi di penyelenggaraan Jakarnaval, Minggu (7/5) kemarin. "Memang sudah enggak ada (Malam Muda-Mudi), makanya digabung musiknya kemarin (ke Jakarnaval)," kata Basuki, di Balai Kota, Senin (8/6). Sementara itu Ketua Panitia HUT ke 488 DKI Jakarta Andi Baso Mappapoleonro menjelaskan alasan tidak digelarnya Malam Muda Mudi tahun ini. Selain untuk menghormati bulan suci Ramadhan, ketiadaan acara karena lokasinya yang bersinggungan dengan pembangunan sass rapid transit (MRT) di sepanjang Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat.
Ramadhan, malam muda-mudi HUT Jakarta ditiadakan
JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meniadakan Malam Muda-Mudi atau Jakarta Night Festival (JNF) yang biasa terselenggara di malam hari ulang tahun Jakarta. Basuki mengatakan, semua panggung hiburan yang biasanya tersebar di Malam Muda-mudi terakomodasi di penyelenggaraan Jakarnaval, Minggu (7/5) kemarin. "Memang sudah enggak ada (Malam Muda-Mudi), makanya digabung musiknya kemarin (ke Jakarnaval)," kata Basuki, di Balai Kota, Senin (8/6). Sementara itu Ketua Panitia HUT ke 488 DKI Jakarta Andi Baso Mappapoleonro menjelaskan alasan tidak digelarnya Malam Muda Mudi tahun ini. Selain untuk menghormati bulan suci Ramadhan, ketiadaan acara karena lokasinya yang bersinggungan dengan pembangunan sass rapid transit (MRT) di sepanjang Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat.