Ramayana gencar gandeng merek pakaian milik artis



JAKARTA. PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) mulai agresif memperbesar basis pelanggan dengan menggandeng merek pakaian milik artis Indonesia. Yang terbaru, peritel ini menggandeng CV Busana Indah Selaras yang menaungi merek A2T milik pedangdut Ayu Ting-Ting.

Menurut Aloysius Santoso, Sekretaris Perusahaan Ramayana Lestari Sentosa, kontribusi pakaian merek artis memang masih kecil terhadap total penjualan perusahaan ini. Yakni hanya sekitar 2% saja dari total penjualan barang yang dijual secara langsung (direct purchase). 

Adapun kontribusi penjualan barang yang dijual secara langsung sekitar 37% dari total penjualan Ramayana yang di November 2016 tercatat  Rp 501,7 miliar. Artinya, penjualan produk artis sepanjang November di Ramayana berkisar Rp 3,71 miliar. 


Meski begitu, "Produk artis bukan semata-mata meningkatan penjualan, namun salah satu kegiatan promosi termasuk transformasi yang sedang kami lakukan," ujar Aloysius pada KONTAN, Jumat (16/12).

Selain Ayu Ting-Ting, Ramayana juga telah menggandeng artis lainnya. Seperti, Zaskia Mecca dengan merek Zaskia Mecca Gayan Hijab Kini, Aliando Syarief untuk merek Aerosmith, Prilly Latuconsina untuk merek Pink dept, dan Raffi Ahmad untuk merek RA Jeans, RA Junior dan Rahmad.

Aloysius mengatakan, strategi tersebut untuk menyasar segmen pelanggan Ramayana yang aktif di media sosial, serta masyarakat yang mengidolakan artis domestik. 

Tahun depan, Ramayana juga masih akan melanjutkan kerja sama dengan artis domestik lainnya. Tapi untuk sementara Aloysius belum mau membeberkan identitas artis yang bakal dibidik.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini