JAKARTA. Hari ini mantan Gubernur Banten, Ratu Atut Choisiyah menjalani sidang dakwaan dugaan korupsi alat kesehatan Banten . Surat dakwaan menyebut, dana korupsi mengalir ke banyak orang, termasuk Rano Karno, yang saat itu jadi wakil gubernur. Rano Karno disebut menerima uang sebesar Rp 300 juta. Sementara anak Atut, Andika Hazrumy disebut mengetahui kejadian permintaan alokasi dana oleh Atut kepada para kepala dinas. "Terdakwa menanyakan kepada para kepala dinas yang hadir mengenai progress pekerjaan dalam lelang pengadaan pada masing-masing dinas dan meminta untuk mengalokasikan dana taktis atau operasional untuk kepentingan terdakwa (Atut) dan Andika Hazrumy," ucap jaksa KPK, Budi Nugraha, Rabu (8/3).Dana proyek alat kesehatan ini memang dibagi-bagi untuk kepentingan pribadi. Bahkan, adik Atut, Tubagus Chaeri Wardana disebut memiliki peran utama padahal tidak memiliki jabatan apapun di Pemprov Banten. Hal itu sesuai dengan perintah Atut kepada Djaja Buddy Suhardja, Kadis Kesehatan Prov. Banten.
Rano Karno kecipratan duit korupsi Atut di Banten
JAKARTA. Hari ini mantan Gubernur Banten, Ratu Atut Choisiyah menjalani sidang dakwaan dugaan korupsi alat kesehatan Banten . Surat dakwaan menyebut, dana korupsi mengalir ke banyak orang, termasuk Rano Karno, yang saat itu jadi wakil gubernur. Rano Karno disebut menerima uang sebesar Rp 300 juta. Sementara anak Atut, Andika Hazrumy disebut mengetahui kejadian permintaan alokasi dana oleh Atut kepada para kepala dinas. "Terdakwa menanyakan kepada para kepala dinas yang hadir mengenai progress pekerjaan dalam lelang pengadaan pada masing-masing dinas dan meminta untuk mengalokasikan dana taktis atau operasional untuk kepentingan terdakwa (Atut) dan Andika Hazrumy," ucap jaksa KPK, Budi Nugraha, Rabu (8/3).Dana proyek alat kesehatan ini memang dibagi-bagi untuk kepentingan pribadi. Bahkan, adik Atut, Tubagus Chaeri Wardana disebut memiliki peran utama padahal tidak memiliki jabatan apapun di Pemprov Banten. Hal itu sesuai dengan perintah Atut kepada Djaja Buddy Suhardja, Kadis Kesehatan Prov. Banten.