KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) akan mempersiapkan sejumlah personel untuk pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018. Persiapan keamanan ini menggandeng TNI dan Perlindungan Masyarakat (Linmas). Kabag Renops Sops Polri Kombes Edi Setio Budi Santoso menyatakan, pihaknya telah memetakan sepuluh variabel yang menjadi pedoman Polres dalam mengamankan Pilkada 2018. Terkait dengan kesiapan Polri dalam pengamanan, pihaknya telah membuat pola penguatan. Dari 167.015.805 juta orang daftar pemilih sementara (DPS) di 392.226 TPS, pihaknya membagi dalam beberapa zona.
Ratusan ribu personel Polri siap amankan Pilkada
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) akan mempersiapkan sejumlah personel untuk pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018. Persiapan keamanan ini menggandeng TNI dan Perlindungan Masyarakat (Linmas). Kabag Renops Sops Polri Kombes Edi Setio Budi Santoso menyatakan, pihaknya telah memetakan sepuluh variabel yang menjadi pedoman Polres dalam mengamankan Pilkada 2018. Terkait dengan kesiapan Polri dalam pengamanan, pihaknya telah membuat pola penguatan. Dari 167.015.805 juta orang daftar pemilih sementara (DPS) di 392.226 TPS, pihaknya membagi dalam beberapa zona.