KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi anggaran Kementerian Perhubungan (Kemenhub) per 31 Mei 2024 mencapai Rp 13,7 triliun atau 32% dari total alokasi anggaran sebesar Rp 42,59 triliun pada tahun ini. "Hingga akhir Mei, realisasi (pagu anggaran Kemenhub) sebesar 32% atau Rp 13,7 triliun ," kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam Rapat Kerja Bersama Komisi V di DPR, Rabu (5/6). Budi merinci bahwa realisasi tersebut meliputi belanja pegawai sebesar Rp 2,21 triliun dari pagu Rp 4,13 triliun, belanja barang sebesar Rp 4,92 triliun dari pagu Rp 18,97 triliun, dan belanja modal sebesar Rp 6,6 triliun dari pagu Rp 19,5 triliun.
Realisasi Anggaran Kemenhub Mencapai Rp 13,7 Triliun Hingga Mei 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi anggaran Kementerian Perhubungan (Kemenhub) per 31 Mei 2024 mencapai Rp 13,7 triliun atau 32% dari total alokasi anggaran sebesar Rp 42,59 triliun pada tahun ini. "Hingga akhir Mei, realisasi (pagu anggaran Kemenhub) sebesar 32% atau Rp 13,7 triliun ," kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam Rapat Kerja Bersama Komisi V di DPR, Rabu (5/6). Budi merinci bahwa realisasi tersebut meliputi belanja pegawai sebesar Rp 2,21 triliun dari pagu Rp 4,13 triliun, belanja barang sebesar Rp 4,92 triliun dari pagu Rp 18,97 triliun, dan belanja modal sebesar Rp 6,6 triliun dari pagu Rp 19,5 triliun.