KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi belanja Anggaran Pendapatan dan Penerimaan Daerah (APBD) mengalami kontraksi pada April 2023. Hal ini dipengaruhi oleh hari libur dan cuti nasional yang menyebabkan efektif hari kerja hanya 12 hari atau sampai 18 April 2023. Untuk diketahui, realisasi belanja APBD hingga April 2023 mencapai Rp 219,44 triliun. Realisasi ini turun 5,56%, jika dibandingkan dengan periode sama tahun lalu yang realisasinya mencapai Rp 232,36 triliun. “Dari sisi belanja, di daerah nampaknya menghadapi tantangan karena justru terjadi perlambatan. Di satu sisi penerimaan daerah mulai meningkat, belanjanya justru mengalami kontraksi 5,56% yaitu sebesar Rp 219,44 triliun,” tutur Sri Mulyani dalam konferensi pers, pada Senin (22/5) lalu.
Realisasi Belanja Daerah Kontraksi Pada April 2023, Ini Penyebabnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi belanja Anggaran Pendapatan dan Penerimaan Daerah (APBD) mengalami kontraksi pada April 2023. Hal ini dipengaruhi oleh hari libur dan cuti nasional yang menyebabkan efektif hari kerja hanya 12 hari atau sampai 18 April 2023. Untuk diketahui, realisasi belanja APBD hingga April 2023 mencapai Rp 219,44 triliun. Realisasi ini turun 5,56%, jika dibandingkan dengan periode sama tahun lalu yang realisasinya mencapai Rp 232,36 triliun. “Dari sisi belanja, di daerah nampaknya menghadapi tantangan karena justru terjadi perlambatan. Di satu sisi penerimaan daerah mulai meningkat, belanjanya justru mengalami kontraksi 5,56% yaitu sebesar Rp 219,44 triliun,” tutur Sri Mulyani dalam konferensi pers, pada Senin (22/5) lalu.