KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengumumkan realisasi belanja perlindungan sosial pada Februari 2023 turun 29,9% dari tahun lalu sebesar Rp 48,9 triliun menjadi Rp 34,3 triliun. Secara rinci, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyampaikan anggaran belanja perlindungan sosial melalui kementerian dan lembaga telah digunakan sebesar Rp 9,6 triliun hingga Februari 2023. "Adapun digunakan Kementerian Sosial untuk penyaluran sebagian Program Keluarga Harapan (PKH), kartu sembako, serta bantuan sosial kebencanaan," ucap dia dalam konferensi pers APBN KiTa edisi Maret 2023 di Kemenkeu, Selasa (14/3).
Realisasi Belanja Perlindungan Sosial Akhir Februari 2023 Capai Rp 34,3 Triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengumumkan realisasi belanja perlindungan sosial pada Februari 2023 turun 29,9% dari tahun lalu sebesar Rp 48,9 triliun menjadi Rp 34,3 triliun. Secara rinci, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyampaikan anggaran belanja perlindungan sosial melalui kementerian dan lembaga telah digunakan sebesar Rp 9,6 triliun hingga Februari 2023. "Adapun digunakan Kementerian Sosial untuk penyaluran sebagian Program Keluarga Harapan (PKH), kartu sembako, serta bantuan sosial kebencanaan," ucap dia dalam konferensi pers APBN KiTa edisi Maret 2023 di Kemenkeu, Selasa (14/3).