KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) melaporkan, realisasi pendanaan lahan proyek strategis nasional (PSN) pada tahun 2021 lalu menjadi yang terbesar sejak 2017, yakni mencapai Rp 22,86 triliun. Pendanaan lahan itu tumbuh 14,54% dari tahun 2020 yang senilai Rp 19,95 triliun. "Ini suatu angka yang sangat besar dan kita tahu semua itu dari APBN, artinya betapa APBN serius melakukan dukungan terhadap proyek infrastruktur," kata Direktur Utama LMAN Basuki Purwadi dalam agenda Kinerja LMAN 2021 dan Rencana Kinerja 2022, Selasa (25/1). Adapun, realisasi pendanaan lahan pada tahun 2017 silam mencapai Rp 11,72 triliun, kemudian di 2018 senilai Rp 21,21 triliun, dan 2019 sebesar Rp 13,87 triliun.
Realisasi Pendanaan Lahan PSN di 2021 Capai Rp 22,86 Triliun, Terbesar Sejak 2017
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) melaporkan, realisasi pendanaan lahan proyek strategis nasional (PSN) pada tahun 2021 lalu menjadi yang terbesar sejak 2017, yakni mencapai Rp 22,86 triliun. Pendanaan lahan itu tumbuh 14,54% dari tahun 2020 yang senilai Rp 19,95 triliun. "Ini suatu angka yang sangat besar dan kita tahu semua itu dari APBN, artinya betapa APBN serius melakukan dukungan terhadap proyek infrastruktur," kata Direktur Utama LMAN Basuki Purwadi dalam agenda Kinerja LMAN 2021 dan Rencana Kinerja 2022, Selasa (25/1). Adapun, realisasi pendanaan lahan pada tahun 2017 silam mencapai Rp 11,72 triliun, kemudian di 2018 senilai Rp 21,21 triliun, dan 2019 sebesar Rp 13,87 triliun.