KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) melaporkan tren penerimaan pajak terus meningkat dipicu oleh adanya pemulihan ekonomi yang semakin kuat. Tercatat hingga Oktober 2021, realisasi penerimaan pajak sudah sebesar Rp 953,6 triliun. Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan realisasi tersebut tumbuh 15,3% dibanding kinerja pada periode yang sama tahun lalu yang tercatat kontraksi 18,8% atau realisasinya hanya Rp 69 triliun. Menurutnya, pertumbuhan itu terjadi seiring dengan pemulihan ekonomi dari pandemi Covid-19. “Pertumbuhan ini terjadi seiring dengan pemulihan ekonomi dari dampak pandemi Covid-19. Pajak yang tahun lalu kontraksinya 18,8%, tahun ini recover dengan pertumbuhan 15,3%,” ujarnya dalam acara virtual, Selasa (16/11).
Realisasi penerimaan pajak meningkat seiring pemulihan ekonomi dari dampak pandemi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) melaporkan tren penerimaan pajak terus meningkat dipicu oleh adanya pemulihan ekonomi yang semakin kuat. Tercatat hingga Oktober 2021, realisasi penerimaan pajak sudah sebesar Rp 953,6 triliun. Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan realisasi tersebut tumbuh 15,3% dibanding kinerja pada periode yang sama tahun lalu yang tercatat kontraksi 18,8% atau realisasinya hanya Rp 69 triliun. Menurutnya, pertumbuhan itu terjadi seiring dengan pemulihan ekonomi dari pandemi Covid-19. “Pertumbuhan ini terjadi seiring dengan pemulihan ekonomi dari dampak pandemi Covid-19. Pajak yang tahun lalu kontraksinya 18,8%, tahun ini recover dengan pertumbuhan 15,3%,” ujarnya dalam acara virtual, Selasa (16/11).